Sukses

Gempa Magnitudo 5 Goyang Jembrana Bali

Titik gempa Jembrana Bali berada di kedalaman 10 km.

Liputan6.com, Jakarta - Gempa berkekuatan magnitudo 5 mengoyang wilayah Jembrana, Bali pada Selasa (13/8/2019). Lindu tersebut bergetar sekitar pukul 17.21 WIB.

Berdasarkan laman resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) di www.bmkg.go.id, lokasi gempa Jembrana berada di 9.72 LS,113.97 BT tepatnya 167 km Barat Daya Jembrana, Bali. Atau 222 km Tenggara Pulau Enggano, Bengkulu.

"Kedalaman gempa 10 km," tulis BMKG.

Gempa Jembrana itu dinyatakan tidak berpotensi tsunami.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.