Sukses

Menanti Rekonsiliasi Erick Thohir dan Sandiaga Lewat Agenda Milenial

Erick Thohir dan Sandiaga bakal berjumpa dalam acara bertajuk Young Penting Indonesia di Kemang Village, Jakarta Selatan, Sabtu 13 Juli 2019.

Liputan6.com, Jakarta - Kelompok relawan milenial dari dua kubu pasangan calon presiden 2019 menginisiasi rekonsiliasi. Rekonsiliasi tersebut akan mempertemukan Ketua Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf, Erick Thohir dengan calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno.

Keduanya bakal berjumpa dalam acara bertajuk Young Penting Indonesia di Kemang Village, Jakarta Selatan, Sabtu 13 Juli 2019.

Acara tersebut diinisiasi Wakil Direktur Penggalangan Pemilih Muda TKN Jokowi-Ma'ruf, Arief Rosyid, Koordinator relawan milenial Jokowi-Ma'ruf KitaSatu, Pradana lndraputra, dan koordinator nasional relawan milenial Prabowo-Sandiaga, Gerakan Milenial Indonesia (GMI) Sasha Tutuko.

Arief Rosyid mengkonfirmasi Erick Thohir akan hadir dalam agenda tersebut. Dia menerima konfirmasi langsung dari eks bos Inter Milan itu saat bertemu di Solo.

Sementara, Sandiaga telah dihubungi oleh Sasha. "Alhamdulillah Bang Sandi juga sudah konfirm," kata Arief saat jumpa pers di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Jumat (12/7/2019).

Menurut Arief, ini merupakan langkah pertama rekonsiliasi pascapilpres yang selalu digaungkan. Dia bersyukur Erick Thohir dan Sandiaga yang berseberangan itu mau berjumpa di depan publik sebagai tanda rekonsiliasi.

"Ini pertama saya kira dari setelah Pilpres, maksudnya pertama di publik, kita kan enggak tahu kalau sebelum-sebelumnya, karena mereka sahabat ya," kata Arief.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Sandiaga Antusias

Arief menceritakan bagaimana acara tersebut bisa terlaksana. Hal itu, berkat inisiasi dirinya bersama Pradana dan Sasha.

Arief dan Pradana langsung menghubungi Erick Thohir, sementara Sasha menghubungi Sandiaga yang juga membina kelompok relawan GMI.

Respon keduanya, menurut Arief, sangat baik karena antusias untuk hadir. Bahkan, Erick dan Sandiaga sampai berkomunikasi lewat telepon bicara acara tersebut.

"Kita baru tahu keduanya saling berkabar," kata Arief.

Menurut dia, keinginan Sandiaga dalam agenda tersebut karena memiliki itikad baik untuk rekonsiliasi. Apalagi Sandiaga kerap dekat dengan acara-acara kaum milenial.

"Sehingga ketika proposal dari yang muda dia langsung respons dengan sangat baik enggak ada keraguan lagi," ujar Arief.

Reporter: Ahda Bayhaqi

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini