Sukses

Banyak Aksi ke MK, Ketum PP Pemuda Muhammadiyah: Tidak Elok

Dia menuturkan, aksi ke MK jangan terus-menerus dilakukan. Terlebih putusan akan dibacakan pada Kamis 27 Juni 2019.

 

Liputan6.com, Jakarta - Mahkamah Konstitusi tengah berproses untuk memutuskan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU), yang diajukan Prabowo-Sandiaga. Namun, masih saja banyak yang melakukan aksi yang menyasar ke MK.

Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah, Sunanto mengatakan, hal itu tidak elok. Terlebih Prabowo Subianto sudah memberikan imbauan agar tidak melakukan aksi ke MK.

"(Aksi) Itu saya kira malah tidak elok dalam konteks demokrasi yang sudah ditempuh oleh 02 dalam pelaksanaan pemilu," ucap Sunanto saat dikonfirmasi, Senin (24/6/2019).

Dia menuturkan, aksi tersebut jangan terus-menerus dilakukan. Terlebih putusan akan dibacakan pada Kamis 27 Juni 2019. Karenanya, Sunanto meminta agar semua pihak menanti saja apa putusan dari MK.

"Saya kira itu tidak boleh dilakukan terus-menerus, dengan landasan bahwa payung hukum, dan gugatan hukum sudah dilakukan. Kita tinggal menunggu," jelasnya.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Rajut Kembali Kebersamaan

Dia menegaskan, dengan masyarakat menghormati proses penyelesaian sengketa Pemilu di MK, maka harusnya bisa merajut kembali kebersamaan dalam membangun bangsa ke depan.

"Sudah saatnya kita kembali bersama membangun bangsa," tukasnya.

Dia pun berharap agar MK dapat memutuskan sengketa Pilpres berdasarkan fakta sehingga tidak menimbulkan perdebatan hukum lagi.

"Sehingga tidak menimbulkan multitafsir dan keresahan baru. Karena prosesnya sudah sangat panjang. Maka kami berharap semua pihak kembali merajut kebersamaan untuk bangsa ke depan," pungkas dia.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.