Sukses

Top 3 News: Kali Pertama SBY Lebaran Tanpa Ani Yudhoyono

Top 3 News, selama dalam masa perawatan hingga kurang lebih 4 bulan lamanya, SBY berserta anak dan menantunya dengan setia mendampingi Ibu Ani Yudhoyono.

Liputan6.com, Jakarta - Top 3 News, untuk pertama kalinya setelah 40 tahun lebih hidup bersama, Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tak lagi melakukan Salat Id dengan sang istri tercinta, Ani Yudhoyono.

Seperti diketahui pemilik nama lengkap Kristiani Herrawati ini telah tutup usia di National University Hospital (NUH) Singapura akibat kanker darah yang di deritanya. 

Selama dalam masa perawatan hingga kurang lebih 4 bulan lamanya, SBY berserta anak dan menantunya dengan setia mendampingi Ibu Ani Yudhoyono yang terbaring lemah karena penyakitnya. Waktu jam istirahat yang kurang, ditambah dengan duka yang mendalam,  membuat kondisi kesehatan SBY menurun.

Dan di momen Hari Raya Idul Fitri ini,  SBY tidak mengikuti Salat Id bersama keluarganya.

Sementara itu, putra sulung SBY, Agus Harimurti Yudhyono (AHY) mengungkapkan kekagumannya saat mendengar pidato "Flamboyan" yang dibawakan Presiden Jokowi saat pemakaman sang ibunda. 

Setiap kata flamboyan terucap, AHY dan keluarganya sampai menitikkan air mata. 

Ada pun acara open house Idul Fitri 1440 H di Istana Negara berlangsung meriah. Warga pun tak menyiaka-nyiakan hari ini untuk bertemu dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi meski harus antre sejak pagi.

Melihat antuasiasme warga yang datang, Jokowi langsung menemui masyarakat yang tengah antre di Lapangan Monas. Jokowi sontak jadi rebutan selfie warga. 

Berikut berita terpopuler di kanal News Liputan6.com, sepanjang Rabu, 5 Mei 2019:

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

1. Sakit, SBY Tak Salat Idul Fitri Bersama Keluarga

Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), tak mengikuti salat Idul Fitri tahun ini bersama keluarganya. Kondisi kesehatannya tak memungkinkan untuk melaksanakan salat sunah tersebut.

Pukul 06.55 WIB, hanya kedua putra SBY dan mendiang Ani Yudhoyono, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) serta Edhie Baskoro Yudhoyono ditemani istri dan anak-anak mereka, yang salat di Masjid Al-Istoqomah di dekat Puri Cikeas Bogor.

AHY mengatakan, sebenarnya sang ayah sudah bersiap sejak pagi. Namun, karena kondisi kesehatannya tak memungkinkan, SBY urung berangkat.

 

Selengkapnya...

3 dari 4 halaman

2. Suasana Histeris Saat Jokowi Keluar Istana Negara dan Salami Warga

Presiden Joko Widodo atau Jokowi langsung menemui para warga yang tengah antre untuk bersalamam dengannya saat open house Idul Fitri 1440 H di Istana Negara Jakarta.

Usai halalbihalal dengan pejabat negara, Jokowi langsung keluar dari Istana Negara untuk menemui para warga.

Berdasarkan pantauan, Jokowi secara mendadak keluar dari Istana Negara bersama Menteri Sekretaris Negara Pratikno pada pukul 11.00 WIB.

"Pak Jokowi, Pak Jokowi keluar, Bapak saya dari Sumatera ingin bertemu Bapak...," teriak para warga ketika melihat Jokowi keluar dari Istana Negara.

 

Selengkapnya...

4 dari 4 halaman

3. AHY: Pidato Jokowi saat Pemakaman Ibu Ani Buat Kami Meneteskan Air Mata

Ketua Kogasma Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhyono (AHY) dan Edhie Baskoro Yudhoyono bersilaturahmi dengan Presiden Jokowi di hari pertama Lebaran Idul Fitri.

AHY memuji pidato 'flamboyan' Jokowi saat pemakaman sang ibunda, Ani Yudhoyono beberapa waktu lalu. Pidato itu sangat mengharukan dan menyentuh hati.

'flamboyan' merupakan panggilan dari sang ayah yang merupakan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) kepada Ani sejak menjadi taruna di Akademi Militer.

SBY, kata AHY, juga pernah membuat puisi untuk Ani dengan judul 'Flamboyan'.

 

Selengkapnya...

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.