Sukses

Ketua DPR: Jadikan Idul Fitri Ajang Merajut Hubungan yang Retak

Menurut Bamsoet Lebaran juga dapat dijadikan ajang merajut kembali hubungan yang sempat retak karena perbedaan pilihan dalam politik.

Liputan6.com, Jakarta - Ketua DPR Bambang Soesatyo berharap, Idul Fitri 1440 H dijadikan sebagai momentum untuk menurunkan tensi politik, pasca Pemilu 2019. Menurutnya, Lebaran juga dapat dijadikan ajang merajut kembali hubungan yang sempat retak karena perbedaan pilihan dalam politik.

"Jadi Hari Raya harus dijadikan momentum politik, juga dalam arti menurunkan tensi, merajut kembali hubungan yang sempat retak, utamakan kepentingan bangsa," kata Bambang usai menghadiri open house Jokowi di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (5/6/2019).

Dalam Idul Fitri kali ini, Bamsoet juga berencana menggelar open house di rumah dinasnya di Jalan Widya Chandra Jakarta Selatan, yang akan dimulai pukul 16.00 WIB. 

"Ya (open house) jam 4 (sore) nanti," ucap dia.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Mereka yang Hadir di Open House Jokowi

Sebelumnya, sejumlah pejabat negara menghadiri acara open house Presiden Jokowi dan Wapres Jusuf Kalla di Istana Negara. Mereka antara lain, anggota DPR Masinton Pasaribu. Kemudian Ketua BPK Moermahadi Soerja Djanegara dan Ketua DPP Oesman Sapta Odang (OSO).

Acara tersebut juga dihadiri Menteri BUMN Rini Soemarno, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto serta Menteri PAN-RB Syafruddin. Kemudian, Kapolri Jenderal Tito Karnavian, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, dan Menteri Kesehatan Nila Moeloek.

Selain itu, tampak pula Menteri Hukum dan HAM Yasonna H. Laoly, Menteri Ketenagakerjaan Hanif Dhakiri, Direktur Utama Bulog Budi Waseso, Kepala BNN Komjen Heru Winarko, dan pejabat lainnya.

Open house Jokowi di Istana digelar dalam dua sesi. Sesi pertama yaitu, pukul 09.00-10.00 WIB untuk pejabat negara dan pukul 10.00-12.00 WIB untuk masyarakat umum.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.