Jokowi Tinjau Arus Mudik Lebaran di Stasiun Pasar Senen

Jokowi Tinjau Arus Mudik Lebaran di Stasiun Pasar Senen

Presiden Joko Widodo atau Jokowi di dampingi Sekretaris Kabinet memantau arus mudik di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, Jumat petang, 31 Mei 2019.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Sabtu (1/6/2019), kedatangan Jokowi untuk melihat langsung kondisi Stasiun Pasar Senen dan para penumpang kereta api yang akan pulang ke kampung halaman.

Kedatangan Jokowi juga tak liput dimanfaatkan oleh penumpang kereta api untuk berfoto bersama.

Menurut Presiden, para pemudik yang melalui Stasiun Pasar Senen mengaku senang dengan pelayanan PT Kereta Api Indonesia (PT KAI)

"Yang penting, PT KAI secara manajemen sudah sangat siap, dan kenaikannya itu 4 persen dibanding tahun sebelumnya, saya kira itu jumlah lonjakan yang normal," ujar Presiden Jokowi.

Jokowi berpesan kepada para warga DKI Jakarta yang mudik, baik yang menggunakan kereta api, kapal laut, pesawat, dan mobil untuk tetap berhati-hati selama dalam perjalanan.

Ringkasan

Oleh Muhammad Gustirha Yunas pada 01 June 2019, 07:44 WIB

Video Terkait

Spotlights