Sukses

Gubernur Anies Baswedan Resmikan Anjungan Jakarta di Jakarta Fair Kemayoran

Anies berpesan agar Anjungan Provinsi DKI Jakarta digunakan sebagai sarana sosialisasi program-program yang dilakukan oleh Pemerintah DKI Jakarta di bawah kepemimpinannya.

Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan meresmikan Anjungan Provinsi DKI Jakarta di Jakarta Fair Kemayoran, Jakarta Pusat.

"Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim hari ini Rabu, 29 Mei 2019 Anjungan Provinsi DKI Jakarta secara resmi dinyatakan dibuka," kata Anies, Kemayoran Jakarta Pusat, Rabu (29/5/2019).

Anies berpesan agar Anjungan Provinsi DKI Jakarta digunakan sebagai sarana sosialisasi program-program yang dilakukan oleh Pemerintah DKI Jakarta di bawah kepemimpinannya.

"Kita ingin masyarakat melihat lebih dekat akan kemajuan itu dan memanfaatkan boot itu untuk mendapatkan masukan dari warga Jakarta," ujar Anies Baswedan.

Ia menginginkan supaya hal itu juga bisa membangun kolaborasi serta merangsang partisipasi warga Jakarta dalam program-program pembangunan.

"Stan yang baik ini InsyaAllah nantinya menjadikan warga Jakarta lebih optimis lagi," ujar Anies.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Tentang Jakarta Fair

Jakarta Fair sendiri telah dimulai sejak satu minggu yang lalu. Pekan Raya Jakarta (PRJ) atau Jakarta Fair merupakan pameran tahunan terbesar di Indonesia. Acara ini biasanya berlangsung selama satu bulan penuh dari pertengahan Juni sampai pertengahan Juli untuk memperingati hari jadi kota Jakarta.

Pada tahun ini Jakarta Fair mengambil tema Indonesia Bersatu dengan subtema Indonesia dalam Rangkaian Bhineka Tunggal Ika.

PRJ sendiri pertama kali diadakan pada tahun 1968. Sampai saat ini setiap tahun penyelenggaraannya tidak pernah terputus. Dari 1968 sampai 1991 PRJ pernah diberlangsungkan di Monas sebelum kemudian di Kemayoran.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.