Sukses

Membangitkan Wisata Bahari Kota Ambon, Lomba Perahu Tradisional Digelar

Dengan digelarnya lomba perahu tradisional ini diharapkan dapat mengangkat pariwisata bahari Kota Ambon.

Fokus, Ambon - Lomba perahu tradisional Maluku Manggurebe, digelar di Teluk Ambon. Sedikitnya, empat perahu mengikuti lomba dalam rangka kegiatan Ambon Extravaganza 2019.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Selasa (30/4/2019), peserta dilepas dari pantai air Salobar dan finish di bawah jembatan merah putih dengan menempuh jarak sejauh 5 kilometer.

Perahu tradisional Maluku ini berkapasitas 20 sampai 30 orang. Sedangkan Manggurebe sendiri artinya lomba adu cepat. Para peserta lomnba berasal dari dua desa di Ambon, yakni Latulahat dan Sielale Negeri Nusaniwe.

Dengan digelarnya lomba perahu tradisional ini diharapkan dapat mengangkat pariwisata bahari Kota Ambon.

"Kegiatan ini untuk memberikan spirit dan membangkitkan wisata bahari di Ambon," ucap Kadis Pariwisata Kota Ambon Rustam Hayat.

Keluar sebagai pemenang lomba Manggurebe ini tim Arumbai dari Negeri Latulahat dan berhak memperoleh trofi serta hadiah uang sebesar Rp 30 juta.