Sukses

Partai Golkar Perkenalkan Aplikasi G4AR, Bisa Swafoto Bareng Jokowi

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartanto sempat mendemonstrasikan aplikasi G4AR ini bekerja. Bagaimana keunggulannya?

Liputan6.com, Surabaya - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartanto memperkenalkan aplikasi bernama G4AR (Golkar Nomor 4 Augmented Reality) yang bisa digunakan untuk berswafoto bareng Presiden Joko Widodo dan seluruh anggota Partai Golkar.

"Kami besok akan meluncurkan aplikasi telepon pintar berteknologi Augmented Reality (AR) yang pertama kali digunakan oleh partai politik di dunia," tuturnya usai kampanye akbar di Surabaya, Minggu 7 April 2019.

Aplikasi bertajuk G4AR ini, kata Airlangga, ditujukan untuk menjaring calon pemilih partai maupun caleg Partai Golkar pada Pemilu 2019. Aplikasi ini juga sekaligus untuk mengkampanyekan Jokowi sebagai capres.

"Golkar jadi satu-satunya partai politik yang memakai Augmented Reality. Ini bagian dari four point zero. Aplikasi ini akan kami launching besok," katanya.

Airlangga hanya menjelaskan, aplikasi ini akan dilakukan bersamaan peluncuran program lomba selfie bersama Jokowi. "Kami akan bikin program selfie dengan Presiden Jokowi dan kami akan mencari siapa juaranya," ujarnya.

Airlangga sempat mendemonstrasikan bagaimana aplikasi ini bekerja. Aplikasi itu hanya bekerja ketika kamera telepon pintar, baik android maupun iOS yang telah diinstal aplikasi G4AR, diarahkan ke semua lambang partai politik peserta Pemilu 2019.

Begitu kamera berhasil memindai lambang parpol, di layar telepon pintar itu akan muncul citra tiga dimensi lambang Partai Golkar, kemudian lambat laun muncul foto Jokowi dan Airlangga Hartarto di kiri-kanan logo partai Golkar itu.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Bisa Digunakan Kubu Prabowo

Aplikasi ini juga bekerja untuk lambang Partai Gerindra maupun partai lain pengusung Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno Paslon Nomor Urut 02. Gambar yang keluar tetap lambang Golkar dan foto Jokowi-Arlangga.

Selain fitur AR yang memunculkan lambang Golkar, ada fitur selfie seolah pemilik telepon pintar sedang berfoto bersama Jokowi dan Airlangga Hartarto. Ada beberapa pilihan foto kedua tokoh ini dengan pakaian berbeda-beda.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini