Ma'ruf Amin Hadiri Apel Akbar Barisan Pengawal Ulama, Prabowo Safari Politik ke Manado

Ma'ruf Amin Hadiri Apel Akbar Barisan Pengawal Ulama, Prabowo Safari Politik ke Manado

Calon Wakil Presiden nomor 01 Ma'ruf Amin menghadiri apel akbar barisan pengawal ulama dan pelantikan pasukan pengawal pendamping pemilih TPS (Tempat Pemungutan Suara) di Cakung, Jakarta Timur, Sabtu 23 Maret 2019.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Minggu (24/3/2019), dalam kesempatan ini, Ma'ruf Amin menyampaikan organisasi pengawal dan pengamanan berperan penting dalam pelaksanaan pemilu yang damai. Apalagi di tengah banyaknya ancaman kepada masyarakat untuk tidak menggunakan hak pilihnya.

Untuk itu, Ma'ruf mengajak seluruh pihak agar senantiasa bersinergi mewujudkan pemilu yang damai pada 17 April 2019 mendatang.

Sementara itu, Calon Presiden nomor 02 Prabowo Subianto melakukan kampanye di Kota Manado, Sulawesi Utara, Minggu siang. Kedatangan Prabowo disambut ribuan pendukungnya di Lapangan Ternate Baru. Dengan menggunakan kendaraan terbuka, Prabowo melambaikan tangan dan menyalami para pendukungnya.

Didampingi para pimpinan partai koalisi yang ada di Sulawesi Utara, Prabowo menyampaikan orasinya di depan ribuan pendukung dan simpatisan. Selesai acara, Prabowo pun langsung menuju ke Makassar, Sulawesi Selatan, untuk melanjutkan safari politiknya.

Ringkasan

Oleh Muhammad Gustirha Yunas pada 24 March 2019, 13:07 WIB

Video Terkait

Spotlights