Sukses

Pesawat Lion Air Rute Makassar-Palu Putar Balik, Apa Penyebabnya?

pesawat dengan nomor penerbangan JT-780 tengah mengangkut 149 penumpang.

Liputan6.com, Jakarta - Pesawat Lion Air rute Makassar-Palu memutuskan putar balik setelah terbang kurang lebih 30 menit. Peristiwa ini terjadi pada Selasa 12 Februari 2019 lalu sekitar pukul 21.28 WITA.

Corporate Communications Strategic Lion Air, Danang Mandala Prihantoro mengatakan pesawat dengan nomor penerbangan JT-780 tengah mengangkut 149 penumpang. Pilot memutuskan memutar balik atau return to base karena suatu insiden yang mewajibkan teknisi melakukan pengecekan ulang di darat.

"Keputusan tersebut sudah sesuai prosedur operasional dikarenakan ada technical dan membutuhkan pengecekan pesawat di darat," kata Danang dalam keterangan tertulis yang diterima Liputan6.com di Jakarta, Kamis (14/2/2019).

Danang menambahkan pesawat kemudian mendarat secara normal di Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin pukul 22.24 WITA. Sesaat setelah mendarat dan posisi pesawat sudah sempurna di landas parkir.

"Seluruh penumpang diarahkan dan dibawa menuju ruang tunggu keberangkatan, guna mendapatkan informasi lebih lanjut," ucap Danang.

Saat itu juga, Lion Air melakukan pengembalian dana atau refund dan perubahan jadwal terbang atau reschedule sesuai dengan ketentuan.

Lion Air telah memberangkatkan kembali JT-780D pada 12 Februari 2019 pukul 23.35 Wita menggunakan pesawat lain, yakni Boeing 737-900ER registrasi PK-LGP, yang mengangkut tujuh kru beserta 136 penumpang.

"Pesawat sudah tiba di Palu pukul 00.35 Wita. Lion Air telah meminimalisir dampak yang timbul agar operasional Lion Air lainnya tidak terganggu. Pesawat Boeing 737-900ER registrasi PK-LGY sudah dilakukan pemeriksaan dan perbaikan serta dinyatakan laik terbang," ujar Danang.

 

Saksikan video pilihan di berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.