Gunung Karangetang Erupsi, Warga Sulut Dievakuasi

Gunung Karangetang Erupsi, Warga Sulut Dievakuasi

Gunung Karangetang di Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sulawesi Utara erupsi dengan mengeluarkan lava sejauh 3.000 meter. Warga yang bermukim di lereng gunung telah dievakuasi ke tempat yang lebih aman.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Rabu (6/2/2019), material lava Gunung Karangetang terpantau mengarah ke Kali Male Buhe.

Pemerintah setempat telah melakukan evakuasi warga yang bermukim di lereng gunung, seperti di Desa Batu Bulan ke lokasi yang lebih aman.

Imbauan larangan pada warga untuk tidak beraktivitas dalam radius 2,5 kilometer juga telah diserukan. (Karlina Sintia Dewi)

Ringkasan

Oleh Maria Flora pada 06 February 2019, 08:35 WIB

Video Terkait

Spotlights