Sukses

Perjalanan Cinta Ahok yang Pupus dan Bersemi Lagi di Mako Brimob

Tanggal 5 Januari 2018, menjadi momen puncak kesedihan Ahok. Karena di saat itulah dia menceraikan istrinya Veronica Tan.

Liputan6.com, Jakarta - Sebelum kabar kebebasanya mencuat, apa yang dilakukan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok selama mendekam di Rutan Mako Brimob, Kelapa Dua Depok juga tak kalah menyita perhatian publik serta awak media.

Penjara tak begitu saja memutus hubungannya dengan dunia luar. Lewat dunia maya pria kelahiran 29 Juni 1966 itu tetap mengikuti perkembangan politik di Tanah Air.

Tidak hanya soal isu Pileg dan Pilpres yang belum lama ini digelar, Ahok sempat pula menceritakan mahligai rumah tangganya yang harus kandas di tengah jalan setelah 21 tahun hidup bersama.

Saat itu beberapa warganet di media sosial berharap berita perceraian keduanya tidak nyata. Begitu mengetahui Ahok gugat cerai Veronica Tan, publik pun sedih. Tak sedikit yang kecewa dan tidak percaya, terlebih Ahok tengah menjalani hukuman penjara.

Tanggal 5 Januari 2018, mungkin di momen itulah, puncak kesedihan mantan Bupati Belitung Timur itu. Hal ini sempat diungkapkan kuasa hukumnya Josefina Agatha Syukur saat mengunjunginya ke Mako Brimob, Depok. Menurut Josefina, meski bersedih, Ahok tetap yakin akan keputusannya itu.

"Enggak ada menangis," jelas dia.

Terembus kabar, alasan di balik mantan Gubernur DKI Jakarta itu menggugat cerai Veronica lantaran kehadiran orang ketiga yang disebut good friend-nya Veronica.

Berikut kisah cinta Ahok yang harus pupus dan kembali bersemi di Mako Brimob:

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Cinta pada Pandangan Pertama

Meski kini tak lagi bersama, ada kisah manis yang akan dikenang selamanya baik oleh Ahok maupun Veronica. Tahun 1994 menjadi awal kisah cinta keduanya dimulai. Gereja Kristus Yesus Pluit menjadi saksi saat Ahok tak sengaja menginjak kaki Veronica.

Di momen itulah, pria yang memiliki tahi lalat di pipi kiri itu langsung jatuh cinta pada pandangan pertama.

"Saya mulai jatuh hati pada pandangan pertama. Istilahnya bukan dari mata turun ke hati, ini dari kaki naik ke hati," ujar Ahok mengisahkan pertemuan pertamanya dengan sang istri, 14 Februari 2016 lalu.

Ahok mengaku semakin terkesima dengan Veronica saat melihat ibu dari ketiga putra putrinya itu bermain piano dan bernyanyi di depan jemaat gereja.

Saat itu Ahok merupakan Ketua Majelis Gereja, sedangkan Veronica adalah pianisnya.

Di saat benih-benih cinta semakin tumbuh dan berkembang, kurang lebih satu tahun kemudian, pria yang dikenal tegas itu menikahi Veronica. Tepatnya pada 6 September 1997.

Seperti pria-pria lain pada umumnya, Bagi Ahok bukan hal mudah untuk memberanikan diri melamar sang pujaan hati. Namun, keberaniannya berbuah manis, ibunda Veronica merestui keduanya dan akhirnya melenggang ke pelaminan.

3 dari 5 halaman

Kehadiran Anak-Anak Tercinta

Nicholas Sean, Nathania, dan Daud Albeenner adalah hasil dari benih-benih cinta yang dipupuk Ahok dan Veronica selama 12 tahun hidup berumah tangga.

Saat itu usia pernikahan mereka menginjak 20 tahun. Kehadiran ketiganya semakin memperkokoh perjalanan kisah keduanya meski harus dipisahkan dengan jeruji besi Mako Brimob.

Dalam rangka merayakan usia pernikahan yang ke-20, Ahok sempat menuliskan sebuah surat cinta dari dalam jeruji besi untuk sang istri, tertanggal 7 September 2017.

Inti dari surat tersebut adalah Ahok merasa bersyukur dan berterima kasih, karena memiliki seseorang yang luar biasa seperti Veronica.

Sementara itu, bentuk dukungan untuk sang ayah yang tengah menjalani hukuman juga diberikan oleh putra sulung Ahok, Nicholas Sean.

Saat Ahok ulang tahun, Sean tengah menghabiskan waktu di Bandung bersama teman-temannya. Dia kemudian meluncur kembali ke Jakarta dan langsung datang ke Mako Brimob untuk mengunjungi sang ayah.

Tiba di Mako Brimob, Sean sempat mengabadikan lewat akun Instagramnya nachoseann deretan rangkaian bunga sebagai tanda ucapan selamat ulang tahun pada Ahok.

4 dari 5 halaman

Perceraian

Penjara bukan akhir segalanya bagi seorang Basuki Tjahaja Purnama. Begitu mendengar ada kehadiran orang ketiga yang disebut good friend-nya Veronica sampai kepadanya, Ahok sangat terluka.

Sebelum menggugat cerai, pada Jumat 5 Januari 2018, Ahok telah membahasnya bersama Veronica sejak akhir 2017.

"Keputusan cerai ini sudah melalui proses panjang. Apalagi di Kristen, perceraian itu sangat tak diinginkan," ucap Fifi, di Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Jalan Gajah Mada, Jakarta, Rabu (31/1/2018).

Saat itu, Humas Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Jootje Sampaleng, mengatakan pihaknya telah menyiapkan mediator dalam sidang perceraian Ahok dengan Veronica Tan.

"Ada beberapa mediator yang sudah ditetapkan (untuk memediasi mereka). Mediatornya dari hakim semua," kata dia kepada Liputan6.com di kantornya, Selasa (30/1/2018).

Saat itu jadwal sidang gugatan pertama ditentukan, pada Rabu, 31 Januari 2018. Namun, jalannya persidangan terpaksa ditunda lantaran absennya pihak Veronica Tan. 

Pada 7 Februari sidang kembali digelar, tapi pihak Veronica kembali tidak hadir. Sidang kemudian digelar lagi pada 14 Februari dan kembali ditunda lantaran hakim ketua yang berhalangan hadir.

Sidang perceraian Ahok-Vero digelar kembali pada 21 Februari 2018 dengan agenda pembuktian dari pihak penggugat. Sidang kemudian digelar lagi pada Rabu, 28 Februari 2018 dengan agenda yang sama.

Setelah tiga bulan proses persidangan, hakim akhirnya memutus perceraian Ahok-Veronica, pada Rabu, 4 April 2018, hakim mengabulkan perceraian itu dan memberikan hak asuh anak kepada Ahok. 

5 dari 5 halaman

Cinta Ahok Bersemi Lagi

Usai bercerai, tak perlu waktu lama bagi Ahok untuk menemukan cinta kembali. Nama Bripda Puput Nastiti tiba-tiba jadi perbincangan hangat karena dikabarkan menjalin hubungan istimewa dengan mantan orang nomor 1 di DKI Jakarta itu.

Menurut Mantan tim sukses Ahok-Djarot, Ruhut Sitompul, benih cinta keduanya tumbuh karena Puput kerap mengirimkan makanan saat Ahok di dalam sel Mako Brimob.

"Dia yang melayani Ahok selama ini, seperti konsumsinya (makanan di penjara)," kata Ruhut, Rabu (5/9/2018).

Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi membenarkan kabar rencana eks Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dengan seorang polwan.

"Kalau mau married (menikah), iya gitu," kata Prasetyo Edi di kantor DPRD DKI Jakarta, Kamis (6/9/2018).

Politikus PDI Perjuangan tersebut juga membenarkan calon yang akan dipinang Ahok itu merupakan mantan ajudan Veronica Tan.

"Dia ngobrol dengan Pak Djarot, aku mau cari istri. Mungkin pas lewat itu orang (polwan), kamu yang bisa ngayomi orang Jawa, orang apa, ini (polwan) orang Nganjuk. Sudah itu saja," ucap dia.

Saat namanya ramai dibicarakan, awak media sempat menyambangi kediamannya di kawasan Cimanggis, Depok, Jawa Barat. Saat itu Bripda Puput belum bersedia memberikan konfirmasi apa pun, bahkan untuk bertemu dengan awak media.

Sang ayah, Teguh Sriyono menegaskan, saat ini putri sulungnya belum siap untuk memberikan klarifikasi apa pun terkait isu yang beredar luar.

"Mungkin sekarang belum siap. Nanti kalau sudah siap terserah sampean lah mau ngomong di mana sama Puput," kata Teguh ketika ditemui di kediamannya, Sabtu (8/9/2018).

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.