Sukses

Jelang 1 Tahun Pimpin Jakarta, Anies Baswedan Yakin Janjinya Terealisasi

Anies Baswedan menyatakan setiap program yang telah dijanjikan tidak semuanya dapat terlaksana dalam setahun saja.

Liputan6.com, Jakarta - Pada 16 Oktober 2018, genap setahun Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memimpin Ibu Kota. Meskipun tinggal hitungan hari, Anies meyakini program yang telah dijanjikan kala Pilkada DKI 2017 akan direalisasikan.

"Bagi kita yang terpenting adalah komitmen bahwa semua yang direncanakan itu akan dieksekusi karena memang tentu tugas kita," kata Anies Baswedan di Gedung DPRD DKI Jakarta, Rabu 10 Oktober 2018.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu menyatakan setiap program yang telah dijanjikan tidak semuanya dapat terlaksana dalam setahun saja. Seperti halnya dalam enam bulan, sembilan bulan ataupun 24 bulan berdasarkan jadwal eksekusi program tersebut.

"Dari awal saya katakan pembangunan itu disusun dengan jadwal teknokrasi. Bukan disusun dengan jadwal politik," ucapnya.

Karena hal itu, Anies Baswedan menyarankan agar jajarannya tetap fokus dalam merealisasikan program yang sudah direncanakan. Sehingga dapat tercapai sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

"Itu kita sampaikan kepada seluruh jajaran konsentrasi kepada pencapian sesuai jadwal," jelas Anies.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Program Unggulan

Beberapa program unggulan Anies yaitu OKE OCE, rumah DP 0 rupiah, Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus hingga OK Otrip.

pasangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno dilantik memimpin DKI Jakarta oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Negara pada 16 Oktober 2017.

Namun, pada 9 Agustus 2018 Sandiaga mengundurkan diri dari jabatannya guna mendampingi Ketua Umum Prabowo Subianto untuk maju di Pilpres 2019.

 

* Update Terkini Asian Para Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru di Sini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.