Sukses

20 Jenazah Korban Gempa Palu di Perumahan Ballaroa Berhasil Dievakuasi

Sementara itu, TNI melakukan pengerukan untuk membuat lubang besar guna pemakaman massal korban gempa dan tsunami di Palu.

Liputan6.com, Palu - Tim gabungan PMI bersama personel Satgana, BNPB, Korps Marinir, dan Tagana Kemensos, bahu membahu mengevakuasi jenazah korban gempa di Kompleks Perumahan Ballaroa, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu, Sulawesi Tengah. 

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Senin (1/10/2018), tim gabungan mengevakuasi sekitar 20 jenazah yang ditemukan di bawah reruntuhan puing-puing rumah.

Tim menggunakan hagglund, kendaraan khusus milik PMI untuk mengevakuasi jenazah ke rumah sakit guna diidentifikasi. Selanjutnya, jenazah-jenazah itu akan dimakamkan secara massal di kawasan Poboya, Kota Palu.

Sementara itu, TNI melakukan pengerukan untuk membuat lubang besar guna pemakaman massal korban gempa dan tsunami. (Rio Audhitama Sihombing)Â