Sukses

Bikin Bangga, Penyanyi Cilik Keturunan Indonesia Nyanyi di Major League Soccer

Penyanyi cilik keturunan Indonesia, Malea Emma, menyanyikan lagu kebangsaan Amerika Serikat di laga sepak bola Major League Soccer.

Fokus, Amerika Serikat - Nama Indonesia kembali menjadi sorotan dunia setelah seorang penyanyi cilik keturunan Indonesia bernama Malea Emma Tjandrawidjaja, menyanyikan lagu kebangsaan Amerika Serikat di laga  sepakbola Amerika Serikat, Major League Soccer.  

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Rabu (26/9/2018), Malea Emma Tjandrawidjaja yang masih 7 tahun menyanyikan The Star Spangled Banner, sebelum laga sepakbola Major League Soccer antara Los Angels Ghalaxi dengan Seattle Sounders dimulai.

Gadis cilik keturunan Indonesia tersebut tampil memukau dengan suara lantang dan merdu. Bahkan bintang Los Angeles Galaxi asal Swedia, Zlatan Ibrahimovic sangat terpukau dengan indahnya suara Malea.  

Video penampilan Malea bahkan menjadi viral dan ditonton lebih dari dua juta kali. Orangtua Malea diketahui bernama Arman Tjandrawidjaja dan Maura Ester Tanudjaja. Mereka telah tinggal di Amerika Serikat sejak tahun 2007.  (Karlina Sintia Dewi)