Sukses

Siapa Bisa Jadi Lawan Sepadan Jokowi di Pilpres 2019?

Saat ini menurut hasil lembaga survei, hanya Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto yang jadi figur terkuat lawan Jokowi di Pilpres 2019.

Liputan6.com, Jakarta - Politikus Golkar Bobby Rizaldi menilai sosok penantang sepadan untuk bersaing dengan Jokowi pada  Pilpres 2019 adalah yang mempuanyai kesamaan karakter dengan mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut.

Saat ini menurut hasil lembaga survei, hanya Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto yang jadi figur terkuat lawan Jokowi pada Pilpres 2019.

Tampilan Prabowo memang dikenal tegas, beda dengan Jokowi yang dipandang publik sederhana.

"Kontestan yang setara dan bisa mengimbangi Jokowi adalah yang casing-nya sama, casing-nya sama dia adalah masyarakat biasa, dia bukan orang dari dulu, bukan keturunan ningrat, dia enggak terlalu keras," kata Bobby, Jakarta Pusat, Kamis (19/7/2018).

Karena itu, kata Bobby, formulasi Golkar akan semakin mantap mencalonkan Jokowi untuk dua periode. Jokowi menurutnya figur yang merakyat dan peduli tentang ekonomi kecil. Menurutnya, kekuatan utama Jokowi ialah tampilan yang sederhana.

"Yang menjadi kekuatan Presiden Jokowi saat ini, yaitu casing-nya. Casing-nya adalah beliau bukan pengusaha besar, dekat dengan rakyat, benar-benar jualannya kecil-kecil martabak dan sebagainya, makanya jadilah yang kecil itu bisa merepresentasikan kekuatan ekonomi," ujarnya.

Reporter: Muhammad Genantan Saputra

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.