Sukses

Ini Ruas Tol Jakarta yang Macet Parah Usai Cuti Lebaran Berakhir

Tak hanya di jalan arteri atau jalan inspeksi, ruas jalan tol yang mengarah ke pusat Kota Jakarta juga tak luput dari kemacetan.

Fokus, Jakarta - Pascalibur dan cuti bersama Lebaran, sejumlah ruas jalan di Ibu Kota mulai dipadati kendaraan. Seperti yang terpantau di ruas Jalan Tol Cikampek dan Tol Jagorawi, Jakarta Timur.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Senin (25/06/2018), tingginya volume kendaraan memaksa pengemudi harus melambatkan laju kecepatan antara 20 hingga 30 kilometer per jam.

Pemandangan serupa juga terjadi di sejumlah ruas jalan non tol. Seperti di Jalan Inspeksi Kalimalang, Jakarta Timur. Antrean kendaraan dari pintu keluar ruas Jalan Tol Becak Kayu menuju Jalan Inspeksi Kalimalang, tak terhindarkan.

Penyempitan ruas pada proyek Jalan Tol Becak Kayu, dan tingginya volume kendaraan membuat arus lalu lintas macet. Tidak terkcuali di Jalan Dewi Sartika, dan Jalan MT Haryono dari arah Cawang menuju Semanggi.

Para pengendara diimbau untuk tetap bersabar dan mengutamakan keselamatan saat berlalu lintas. (Bayu Wibowo)

 

 

*Pantau hasil hitung cepat atau Quick Count Pilkada 2018 untuk wilayah Jabar, Jateng, Jatim, Sumut, Bali dan Sulsel. Ikuti juga Live Streaming Pilkada Serentak 9 Jam Nonstop hanya di Liputan6.com.