Sukses

Isu Lulung Pindah Parpol, Wasekjen PPP: Itu Bukan Hal Baru

Wasekjen PPP mengatakan, Lulung yang merupakan Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta merupakan bagian dari kubu Djan Faridz yang sejak awal bertentangan dengan Romi.

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Sekretaris Jenderal Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Ahmad Baidowi angkat bicara mengenai pernyataan Abraham Lunggana atau Lulung yang menyebut PPP meninggalkan umat sehingga dikabarkan segera keluar dari partai tersebut. Dia menyebut, berdasarkan survei, partai pimpinan Romahurmuziy atau Romi dinilai dekat dengan umat Islam.

Ahmad Baidowi yang kerap disapa Awiek ini menjelaskan, Lulung yang merupakan Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta merupakan bagian dari kubu Djan Faridz yang sejak awal bertentangan dengan Romi. Namun, ketika kini Romi menang secara hukum politik, Lulung meminta ditetapkan sebagai ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW).

"Teman-teman PPP yang sejak awal berjuang di belakang Romi keberatan dengan syarat yang diajukan Lulung," kata Awiek kepada Liputan6.com di Jakarta, Selasa (19/6/2018).

Padahal, kata dia, posisi ketua DPW sudah dijabat oleh Azis Hasil Muswil. Dia pun menyebut Lulung sosok yang tidak mau menerima kekalahan dalam proses politik.

"Hanya nunggu durian runtuh saja. Kita sebagai orang DPP saja sudah banyak mengalah dalam rangka islah dan menawarkan beberapa kompensasi, termasuk tidak diganti dari jabatan wakil ketua DPRD DKI," ucap dia.

Karena hal itu, Awiek mengatakan bila isu kepindahan benar adanya, itu bukanlah sesuatu hal yang baru. Sebab, sebelum bergabung dengan partai berlambang Kakbah tersebut, Lulung pernah maju sebagai calon legislatif (caleg) dari partai politik atau parpol lain dan tidak terpilih.

"Baru ketika masuk PPP, yang bersangkutan terpilih saat maju caleg. Jadi kita hormati saja pilihan Lulung harus pindah partai," jelas Awiek.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Pindah ke PAN

Sebelumnya, Politisi PPP Abraham Lunggana alias Lulung memberi sinyal akan pindah ke ke Partai Amanat Nasional (PAN). Isyarat itu ditunjukkan dengan menggunakan kemeja biru saat menghadiri pelepasan mudik bersama di Masjid At-Tin, Jakarta Timur, Minggu 17 Juni 2018.

"Warnanya udah biru enggak. Insyaallah," kata Lulung sambil menunjuk warna baju yang dipakainya. Adapun alasannya karena Lulung menganggap PPP telah meninggalkan umat. Dia sudah dipecat lantaran berbeda dukungan saat Pilkada DKI 2017 lalu.

"PPP meninggalkan umat, saya kan dipecat karena saya tidak dukung sahabat saya namanya Ahok," kata Lulung.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.