Sukses

Kapolsek Kedawung Berjoget Hibur Pemudik di Cirebon

Seorang perwira polisi berjoget di tengah padatnya arus kendaraan pemudik yang mengarah ke Jawa Tengah.

Liputan6.com, Cirebon - Berjoget tak kenal lelah. Inilaj Aksi Ajun Komisaris Polisi Tutu Mulyana, yang berjoget di depan pos pengamanan mudik Pantura Kedawung, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Kamis (14/06/2018), dengan mengandalkan sejumlah lagu dangdut yang tengah populer, Kapolsek Kedawung ini berusaha menghibur dan menghilangkan kejenuhan para pemudik.

Alhasil, sejumlah pemudik yang penat dengan perjalanan jauh yang ditempuh, sempat ikut berjoget di tengah padatnya arus kendaraan yang didominasi kendraan bermotor. 

Sementara, dua hari jelang Lebaran, arus kendaraan dari Jakarta menuju Jawa Tengah padat merayap di sepanjang Jalur Pantura dari Kedawung hingga Palimanan, Cirebon.

Diprediksi,H-2 merupakan puncak arus mudik 2018, berdasarkan tingginya volume kendaraaan yang melintas.