Sukses

Arus Mudik, Jalur Puncak dan Tol Bocimi Masih Lancar

Tol fungsional ruas Ciawi-Cigombong sepanjang 15 kilometer dibuka hingga 24 Juni untuk arus mudik dan balik Lebaran, terhitung sejak 9 Juni 2018 siang.

Liputan6.com, Bogor - Tol fungsional dari Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi) masih terpantau lancar hingga malam ini. Tak ada antrean di exit Gerbang Tol Ciawi pada H-4 Lebaran.

Dari pantauan masuk tol fungsional setelah pintu gerbang Tol Ciawi, mobil yang melintas cukup banyak namun tidak menyebabkan kepadatan.

"Banyak yang melintasi tol Bocimi sejak dibuka Jumat siang kemarin. Tapi memang tidak sampai terjadi kepadatan," kata Kasat Lantas Polres Bogor AKP Hasby Ristama, Senin (11/6/2018).

Menurutnya, tol fungsional ruas Ciawi-Cigombong sepanjang 15 kilometer ini dibuka hingga tanggal 24 Juni untuk arus mudik dan balik Lebaran, terhitung sejak 9 Juni 2018 siang.

"Tapi dibagi dua. Untuk arus mudik diberlakukan sampai 19 Juni dari arah Jakarta menuju Sukabumi. Sedangkan tanggal 19 Juni pukul 00.00 WIB hingga tanggal 24 Juni diberlakukan untuk arus balik atau dari Sukabumi menuju Jakarta," kata dia.

Sementara itu, arus lalu lintas di jalur Puncak juga cenderung lancar. Meskipun ada kepadatan di beberapa titik lokasi, namun tidak sampai menimbulkan kemacetan.

Begitu pun di gerbang Tol Ciawi, pada H-4 Lebaran ini tidak ada antrian kendaraan. Tak hanya itu, di Simpang Gadog dan Tanjakan Selarong, kendaraan melaju tanpa hambatan apapun.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

H-3 Lebaran Padat

Berdasarkan catatan Jasa Marga dari pukul 12.00 WIB sampai dengan pukul 15.00 WIB, kendaraan yang keluar tol Ciawi berjumlah 4.070 unit. Sedangkan yang masuk tol Ciawi atau mengarah Jakarta berjumlah 2.296 unit.

"Secara umum, jalur Puncak dan Tol Bocimi masih relatif lancar," kata Hasby.

Dia memprediksi peningkatan arus kendaraan di jalur Puncak maupun Tol Bocimi terjadi pada H-3 Lebaran.

"Yang pasti dua jalur ini akan mengalami kemacetan justeru sehari setelah Lebaran, karena jalur ini jalur wisata," terang Hasby.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.