Sukses

Polisi Tangkap 4 Pelaku Tawuran di Bogor

Bersama pelaku, polisi juga menyita sejumlah barang bukti berupa celurit, pakaian, satu unit sepeda motor, dan dua unit telepon genggam.

Liputan6.com, Bogor - Tawuran yang melibatkan pelajar di Bogor kembali terjadi. Akibatnya seorang pelajar tewas dan dua lainnya luka-luka. Hingga kini polisi masih mengejar dua dari enam pelaku yang masih buron.

Seperti ditayangkan Liputan6 Siang SCTV, Sabtu (7/4/2018), Satreskrim Polres Bogor mengamankan empat dari enam pelaku penganiayaan dalam aksi tawuran di Bogor, Jawa Barat.

Bersama pelaku, polisi juga menyita sejumlah barang bukti berupa celurit, pakaian, satu unit sepeda motor, dan dua unit telepon genggam.

Sebelumnya polisi mengejar para pelaku yang menyerang kelompok pelajar dari SMK Tri Darma yang sedang melakukan perjalanan dengan menggunakan truk tronton di Jalan Raya Sukabumi, Cigombong, Namun nahas, tiga pelajar sekolah lain yang juga berada dalam truk tersebut turut menjadi korban.

"Ada 3 korban yang luka terkena bacokan, satu di antaranya meninggal dunia. Kita menangkap pelaku utama," ujar Kapolres Bogor AKBP Andi M. Dicky.

Dari hasil pemeriksaan, para pelaku merupakan anggota geng pelajar dari berbagai sekolah di Bogor dan kerap kali terlibat tawuran.