Sukses

Aksi Jokowi Naik Kuda Sandalwood Titipan KPK di Istana Bogor

Jokowi bahkan tak canggung saat menunggang kuda kesayangannya. Kuda sandelwood ini merupakan salah satu pemberian warga NTT.

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyambut gembira, karena dua ekor sandalwood pemberian warga Sumba, Nusa Tenggara Timur (NTT) tetap dapat dipelihara di Istana Bogor. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menitipkan gratifikasi ini karena belum memiliki tempat pemeliharaan kuda.

Jokowi pun tak menyia-nyiakan kesempatan ini. Seperti ditayangkan Liputan6 Siang SCTV, Selasa (13/3/2018), Presiden nampak menghabiskan waktu senggang bersama satwa-satwanya di Istana Bogor. Mulai dari memberi makan 400 rusa, ikan, bermain dengan kambing dan angsa.

Jokowi bahkan tak canggung saat menunggangi kuda sandalwood yang merupakan salah satu pemberian warga NTT tersebut.

KPK mencatat, sepanjang tahun 2017, Presiden Jokowi telah melaporkan dan menyerahkan barang-barang ke KPK yang nilainya mencapai Rp 58 miliar.