Sukses

Diduga Menipu Ribuan Calon Jemaah, Kantor Hannien Tour Digeledah

Pemilik agen perjalanan umrah dan haji Hannien Tour ditangkap karena diduga menipu ribuan calon jemaah.

Liputan6.com, Bogor - Satreskrim Polresta Surakarta menggeledah kantor travel haji dan umrah Hannien Tour di ruko Cibinong City Center, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Kamis (4/1/2018) sore.

Hasil penggeledahan di lokasi, polisi menyita tiga dus berisi paspor, dua unit komputer, serta koper berisi pakaian umrah.

"Paling utama kami amankan paspor, karena bahaya jika sampai disalahgunakan oleh orang lain," kata Kasat Reskrim Polresta Surakarta, Kompol Agus Puryadi, usai menggeledah kantor Hannien Tour.

Barang-barang yang sudah dikemas dalam dus tersebut akan dibawa ke Mapolresta Surakarta untuk dijadikan barang bukti.

"Barang bukti ini baru sekadar untuk sampel saja," ujar dia.

Menurut Agus, di dalam ruko D/15 tersebut masih tersimpan barang-barang milik calon jemaah umrah Hannien Tour. Rencananya, barang-barang tersebut baru akan dibawa seluruhnya ke Solo pekan depan.

"Untuk sementara kami pinjam dulu, karena ruko ini sudah bukan milik Hannien Tour lagi," pungkas Agus.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Kantor Digembok

Sementara itu, Jumadi, petugas keamanan Cibinong City Center, mengatakan, ruko tersebut sudah digembok tiga hari lalu setelah bos Hannien Tour ditangkap oleh polisi.

"Sudah tiga hari digembok. Engga aktivitas lagi," ujar Jumadi.

Pemilik agen perjalanan umrah dan haji Hannien Tour ditangkap, karena diduga menipu ribuan calon jemaah. Mereka tidak diberangkatkan ke Tanah Suci padahal sudah mendaftar dan menyerahkan uang untuk biaya keberangkatan.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.