Sukses

Tabung Elpiji Meledak, 10 Kedai Kopi dan Puluhan Motor di Gresik Hangus

Deretan kedai kopi tersebut berada di sekitar pabrik pembuat mie milik PT Karunia Alam Segar.

Fokus, Gresik - Kebakaran yang menghanguskan sepuluh kedai kopi ini terjadi di Jalan Raya Sukomulyo, Kecamatan Manyar, Gresik, Jawa Timur. Deretan kedai kopi tersebut berada di sekitar pabrik pembuat mie milik PT Karunia Alam Segar.

Selain menghanguskan bangunan warung, kobaran api yang diduga berasal dari ledakan tabung gas elpiji di salah satu kios tersebut juga menghanguskan 54 unit sepeda motor milik para pekerja pabrik mie yang sedang bekerja lembur.

Seperti ditayangkan Fokus Pagi Indosiar, Jumat (22/12/2017), dari rekaman kamera warga, kebakaran terjadi sekitar pukul 01.00 WIB Kamis dinihari dan berlangsung sangat cepat. Kobaran api kian sulit dipadamkan setelah api menyambar sepeda motor yang diparkir di belakang bangunan kios.

Hingga Kamis siang, polisi masih menyelidiki insiden ini dan telah memasang garis polisi di lokasi kejadian. Kasat Reskirm Polres Gresik AKP Adam Purbantoto memastikan penyebab kebakaran karena ledakan tabung gas elpiji dari salah satu kios.