Sukses

Hanura Bahas Kriteria Cawapres Pendamping Jokowi

Selain membahas soal calon wakil presiden, Hanura juga membuat surat pengesahan dukungan kepada Jokowi.

Liputan6.com, Jakarta - Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Hanura saat ini tengah membahas soal kriteria calon wakil presiden yang akan mendampingi Joko Widodo atau Jokowi pada Pilpres 2019.

"Tentang kriteria calon pendamping (Jokowi di Pilpres 2018)," kata Ketua DPP Partai Hanura Fauzi Amro di Hotel The Stone, Kuta, Bali, Sabtu (5/8/2017).

Selain membahas soal calon wakil presiden, dalam rapimnas itu partainya juga membuat surat pengesahan dukungan kepada Jokowi.

"Kalau kemarin-kemarin kan dukungan kepada Presiden Jokowi baru ucapan. Sekarang kita legalkan melalui SK. Ketua inginkan kita lebih perkuat dalam keputusan tertulis sebagai capres 2019," ujar Fauzi.

Nantinya, lanjut dia, hasil rapat itu akan dibawa ke rapat pleno dan akan menjadi rekomendasi serta arahan untuk seluruh kader Hanura. Bukan hanya di pusat saja tapi juga daerah.

"Nanti dibicarakan di komisi. Hasilnya, kami bawa disidang pleno," jelas Fauzi.

Selain itu, kata Fauzi, partainya juga membahas soal koalisi di Pilkada 2018.

"Di koalisi pemerintah ini kami merasa nyaman. Enam partai itu yang dukung Jokowi, kami menyarankan di konteks Pilkada agar bangun koalisi dengan itu dulu. Tapi kalau mereka enggak bisa, ya kami enggak paksakan, tergantung kasusnya (keadaan)," tandas Fauzi.

Saksikan video di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Presiden Jokowi hibur anak-anak dengan atraksi sulap di peringatan Hari Anak Nasional, di Pekanbaru, Riau.
    Joko Widodo merupakan Presiden ke-7 Indonesia yang memenangi Pemilihan Presiden bersama wakilnya Jusuf Kalla pada 2014

    Jokowi

  • Hanura ialah sebuah partai politik di Indonesia
    Hanura ialah sebuah partai politik di Indonesia

    Hanura