Sukses

Pasukan Irak Rebut Masjid Al Nouri dari Cengkeraman ISIS

ISIS semakin terdesak, Perdana Menteri Irak optimis bahwa Irak akan bebas dari cengkeraman ISIS.

Fokus, Mosul - Pertempuran kota dari rumah ke rumah mewarnai ofensif militer pasukan gabungan tentara dan kepolisian federal Irak di kota Mosul.

Seperti ditayangkan Fokus Pagi Indosiar, Selasa (4/7/2017), keberhasilan merebut masjid bersejarah, Al Nouri, termasuk menara miring, Al Habda atau yang dikenal dengan sebutan menara Pisa dari Mosul, meningkatkan semangat pasukan Irak untuk membersihkan sisa-sisa anggota ISIS yang masih bertahan.

ISIS yang semakin terdesak melakukan berbagai macam cara untuk menghalangi laju pasukan Irak, salah satunya dengan melancarkan aksi bom bunuh diri dan menyamar sebagai warga sipil untuk melarikan diri.

Strategi tersebut diantisipasi dengan baik oleh pasukan Irak dengan menangkap sejumlah anggota ISIS yang menyamar.

Sementara itu Perdana Menteri Irak, Haider Al Abadi, menggelar pertemuan dengan pejabat keamanan. Dalam pertemuan tersebut, Haider Al Abadi, memberikan semangat dan meyakinkan bahwa dalam waktu tidak lama lagi, Irak bebas sepenuhnya dari cengkeraman ISIS.