Sukses

Bayi Bhayangkari yang Lahir di Tol Cipali Dipulangkan ke Jakarta

Video proses melahirkan bayi Bhayangkari Ramadniya menjadi viral di media sosial.

Fokus Indosiar, Purwakarta - video:Bayi Bhayangkari yang Lahir di Tol Cipali Dipulangkan ke Jakarta

Kumandang adzan sang ayah untuk Bhayangkariwati Ramadniya, bayi mungil yang dilahirkan di Tol Cipali Kilometer 82 saat arus balik Lebaran menggema di kamar RS Siloam, Purwakarta.

Seperti ditayangkan Fokus Sore Indosiar, Senin (3/7/2017), sejumlah pejabat seperti Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi serta Kapolres Purwakarta Hanny Hidayat yang datang untuk menjenguk sang bayi, tak lupa mereka memberikan bingkisan dan ucapan selamat kepada orangtua sang bayi.

Menurut ibu sang bayi, Sugiati, dirinya tidak merasakan tanda akan melahirkan hingga akhirnya berani menyusul suaminya yang telah berada di Jakarta menggunakan bus umum.

Saat ini ibu dan sang bayi dalam keadaan sehat, keluarga bahagia ini akhirnya sudah dibolehkan pulang. Pihak kepolisian Purwakarta mengantarkan langsung keberangkatannya hingga ke Jakarta.

Kelahiran Bhayangkariwati Ramadniya menjadi sejarah tersendiri saat arus balik Lebaran, pasalnya Ia lahir di jalan tol pada hari Minggu, 2 Juli 2017. Proses persalinan dibantu jajaran Polres Purwakarta dan dipimpin Kasatlantas AKP Arman Sahti, meskipun kondisi plasenta belum dipotong, namun bersyukur sang bayi dan ibunya berhasil diselamatkan.