Sukses

Lumpuh, Korban Tsunami Aceh Ini Minta Disuntik Mati

Menderita kelumpuhan dan tak memiliki tempat tinggal, korban tsunami Aceh ini minta disuntik mati.

Fokus, Aceh - Berlin Silalahi, korban tsunami Aceh tahun 2004, memohon untuk disuntik mati. Berlin diketahui mengidap penyakit radang tulang yang menyebabkan ia lumpuh dan hanya bisa terbaring lemas.

Berlin mengaku sudah putus asa karena tidak bisa mencari nafkah untuk keluarganya. Tsunami tahun 2004 lalu, menyebabkan Berlin dan keluarganya harus kehilangan rumah.

Setelah kejadian itu Berlin sempat tinggal di barak yang disediakan Pemerintah Provinsi Aceh untuk menampung korban tsunami. Namun, barak yang ditinggali Berlin dan 14 kepala keluarga lainnya kini telah dibongkar.

Pengadilan Negeri Aceh mengatakan, meski hukum positif di Indonesia tidak mengenal hukum suntik mati, pihaknya tidak bisa menolak pengajuan permohonan tersebut. Sementara Ratnawati, istri Berlin, hanya bisa pasrah mengikuti permohonan sang suami.