Sukses

Banjir Melanda Bandung hingga Ledakan Kapal di Pakistan

Ruas jalan utama dari arah Garut menuju arah Cileunyi terputus. Sementara ledakan terjadi di sebuah galangan rongsokan kapal di Pakistan.

Liputan6.com, Bandung - Ruas jalan utama dari arah Garut menuju arah Cileunyi, Kabupaten Bandung, Jawa Barat hingga Selasa malam masih terputus. Jalan terendam banjir luapan Sungai Cimande dengan ketinggian mencapai sekitar 70 cm.

Sementara itu, sebuah ledakan besar terjadi di sebuah galangan rongsokan kapal di Kota Gadani, barat daya Pakistan. Ledakan di tempat penghancuran kapal kapal tua tersebut menewaskan 12 orang pekerja dan melukai belasan lainnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.