Sukses

Segmen 1: Abu Sayyaf Sandera ABK Indonesia hingga Longsor Jateng

Kru yang dilepaskan kelompok Abu Sayyaf akan tiba di dermaga Samarinda Jumat sore. Selain itu, alih fungsi lahan menjadi penyebab longsor.

Liputan6.com, Samarinda - Meski sempat dibantah, kepastian penculikan dan penyanderaan 7 dari 13 anak buah kapal tunda dan kapal tongkang oleh kelompok Abu Sayyaf diperoleh dari kru yang dilepaskan dan kembali ke Samarinda, Kalimantan Timur. Diperkirakan, kru yang dilepaskan kelompok Abu Sayyaf akan tiba di dermaga Samarinda Jumat sore.

Sementara itu, hujan deras yang terjadi karena anomali cuaca menyebabkan kawasan selatan Jawa Tengah dilanda banjir dan longsor. Alih fungsi lahan menjadi penyebab lain terjadinya longsor yang merenggut puluhan korban jiwa.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.