Sukses

Banjir di Aceh Utara Meluas Hingga 9 Kecamatan

Kondisi terakhir tinggi banjir saat ini sekitar 70 cm.

Liputan6.com, Jakarta - Banjir di Aceh menyebabkan 1.505 jiwa mengungsi dan merendam 1 kabupaten dan 9 kecamatan. Banjir yang terjadi sejak Minggu pukul 00.30 WIB ini, akibat hujan deras dan meluapnya Sungai Pase dan Keureten.

"1.505 Jiwa di Kecamatan Matang Kuli mengungsi terdampak (banjir)," ujar Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho, dalam keterangan tertulisnya, Minggu (17/1/2016).  


Sutopo menguraikan, terdampak banjir di Kabupaten Aceh Utara ada 9 kecamatan yakni, Kecamatan Matang Kuli, Kecamatan Tanah Luas, Kecamatan Samudera, Kecamatan Geureudong Pase.

Kemudian Kecamatan Muara Batu, Kecamatan Sawang, Kecamatan Pirak Timu, Kecamatan Lhoksukon dan Kecamatan Nisam.

Sementara terkait kerugian materil hingga kini masih dalam pendataan. BPBD setempat tengah melakukan pendataan, mengevakuasi korban ke lokasi yang lebih aman, dan kondisi terakhir tinggi banjir saat ini sekitar 70 cm.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini