Sukses

Ahok: Saya Senang H Lulung Maju Pilkada DKI 2017

Ahok juga mendorong para pimpinan daerah di seluruh Indonesia untuk 'mengadu nasib' di Jakarta.

Liputan6.com, Jakarta - Ahok mulai mendapat ancaman dalam menghadapi pilkada DKI Jakarta 2017. Muncul nama seperti Tri Rismaharini dan Ridwan Kamil yang disebut akan berhadapan dengan Ahok.

Namun, pria bernama asli Basuki Tjahaja Purnama itu tidak masalah dengan kemunculan 2 sosok pimpinan daerah berprestasi itu. Dia merasa tidak tersaingi, bahkan kalaupun Abraham 'Lulung' Lunggana maju juga tidak masalah.

"Saya sih senang. Haji Lulung juga bisa ikut," ujar Ahok sambil tertawa di Balaikota, Jakarta, Kamis (7/5/2015).

Pria yang kini masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta itu memang mendorong para pimpinan daerah di seluruh Indonesia untuk 'mengadu nasib' di Jakarta. Dia tidak pernah menutup peluang itu.

"Makanya saya dorong, bisa saja nanti Bupati Bantaeng dan Bupati Banyuwangi ikut. Saya yakin wali kota dari kota-kota lain yang bagus bisa ikut. Nah ini akan bagus," imbuh mantan Bupati Belitung Timur itu.

Jangankan Risma dan Ridwan Kamil, Ahok juga mempersilakan pimpinan daerah lain untuk ikut bertarung pada pilkada DKI Jakarta 2017. Tak terkecuali mereka yang sudah menjabat sebagai gubernur di daerah lain.

"Mungkin nanti Gubernur Sulsel bisa ikut atau juga Gubernur Jateng Pak Ganjar juga bisa. Sehingga yang diuntungkan siapa orang Jakarta pilihannya banyak nih bukan cuma Ahok doang nih, nah ini menarik nih," pungkas Ahok.

Dalam survei yang diselenggarakan Cyruz Network, muncul nama Ridwan Kamil dan Risma untuk menjadi calon gubernur DKI Jakarta pada pilkada 2017.

Survei diselenggarakan pada 23 hingga 27 April 2015. Responden adalah penduduk yang punya hak suara, minimal 17 tahun atau sudah menikah, sebanyak 1.000 orang. Mereka diwawancarai lewat tatap muka. Tingkat kepercayaan (significant level) survei ini adalah 95 persen dengan margin of error sebesar kurang lebih 3,1 persen.

5 Nama yang teratas dalam survei berkategori polularitas (pop/ keterkenalan) dan likeabilitas (like/ ketersukaan) bakal calon gubernur saat ini:

1. Ahok
pop: 96,6
like‎: 62,0
efisiensi: 64,2

2. Risma
pop: 74,5
like: 65,6
efisiensi: 88,1

3. Ridwan Kamil
pop: 73,0
like: 62,7
efisiensi:85,9

4. Susi Pudjiastuti
pop: 67,9
like: 54,5
efisiensi: 80,3

5. Abraham Lunggana
pop: 64,5
like: 29,1
efisiensi: 45,1

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.