Sukses

PAN Berbalik Dukung Angket DPR ke Menkumham

Wasekjen PAN Teguh Juwarno mengatakan, partainya mendukung sikap Fraksi Golkar dan KMP yang menginisiasi hak angket ke Menkumham.

Liputan6.com, Jakarta - Partai Amanat Nasional (PAN) mendukung pengajuan angket yang akan diusung fraksi-fraksi Koalisi Merah Putih (KMP) di DPR terhadap Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna Laoly. Pengajuan angket tersebut terkait keputusan Yasonna mengesahkan salah satu kubu Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Golkar.

Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) PAN Teguh Juwarno mengatakan, partainya mendukung sikap Fraksi Golkar dan KMP yang menginisiasi hak angket.

"Kami prihatin dengan apa yang terjadi dengan kawan-kawan Golkar. Kami mendukung karena kami juga KMP," kata Teguh di ruang Fraksi Golkar, Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (24/3/2015).

Anggota Komisi V DPR itu pun mengisyaratkan, Fraksi PAN akan ikut menginisiasi angket untuk Menkumham Yasonna Laoly. "Insya Allah kami dukung (hak angket)," ujar Teguh singkat.

Sebelumnya, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan menegaskan Fraksi PAN tidak akan ikut dalam pengajuan angket kepada Menkumham.

"Saya sudah sampaikan kepada PAN seluruh Indonesia untuk tidak menjadi bagian yang gaduh-gaduh. PAN harus mengutamakan kepentingan rakyat banyak," tegas Zulkifli di Gedung DPR, Selasa 17 Maret 2015.

Ketua MPR itu menilai, di tengah arus globalisasi ekonomi yang membelenggu, rakyat Indonesia saat ini ingin ada kesejukan. Sehingga, keributan yang terjadi harus diminimalkan.

"Bayangkan, kita bangun pagi ngopi, gulanya impor, makan tempe kedelainya impor, semua impor. Jadi rakyat butuh kesejukan, jangan terus bergulat saling lapor," ujar dia. (Ado/Sss)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini