Sukses

Aida Nuralifa

Aida Nuralifa

Internship
News

Jalur Puncak Bakal Ditutup Saat Malam Tahun Baru 2023

Suasana arus lalu lintas Jalan Raya Puncak, Bogor, Jawa Barat, Kamis (29/12/2022). Rencana arus lalu  lintas di Kawasan Puncak akan ditutup total dari 31 Desember 2022 pukul 18.00 WIB sampai 1 Januari 2023  pukul 06.00 WIB. (merdeka.com/Imam Buhori)
5
Mengantisipasi adanya peningkatan volume kendaraan dari arah Jakarta menuju Puncak, Satlantas Polres Bogor mengatakan akan menutup total jalur Puncak. Bagi masyarakat yang akan ke Cianjur atau Bandung via Puncak dapat mengambil jalur Jonggol atau pun jalur Sukabumi.
Global

Cegah Kenaikan COVID-19, China Tetap Lanjutkan Penerbitan Paspor Pariwisata

Penumpang yang memakai masker berjalan melalui terminal bandara Ibukota di Beijing, China, Selasa (13/12/2022). Pada Rabu (28/12/2022) AS mengumumkan persyaratan pengujian COVID-19 baru untuk semua pelancong dari China, bergabung dengan negara lain yang memberlakukan pembatasan karena dari lonjakan infeksi. (AP Photo/Ng Han Guan)
7
China melanjutkan penerbitan paspor pariwisata untuk mengontrol virus Covid-19 yang sudah mengisolasi negara tersebut. Hal ini juga sebagai antisipasi adanya gelombang besar warga China pergi keluar negeri karena perayaan Tahun Baru Imlek.
News

Melihat Perkembangan Tahap Satu ke Tahap Dua Pembangunan Pelabuhan Patimban

Deretan mobil terparkir saat kunjungan Komite Percepatan Penyediaan Infrastruktur Prioritas (KPPIP) di Proyek Strategis Nasional (PSN) Pelabuhan Patimban, Subang, Jawa Barat, Rabu (28/12/2022). Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian melalui KPPIP meninjau progress tahap satu ke tahap dua pengembangan pelabuhan dalam rangka mengoptimalkan potensi transportasi barang dan sebagai back up sekaligus sebagai penghubung off the road dengan area hinterland. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
8
Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian melalui KPPIP meninjau progress tahap satu ke tahap dua pengembangan pelabuhan. Peninjauan ini diharapkan dapat mengurangi kongesti jalan dan mengefisienkan dwelling time.
Global

Terancam Punah, 13 Burung Bangau Sarus Dilepasliarkan di Thailand

Bangau Sarus Timur yang terbang menjauh setelah dilepasliarkan di waduk Huai Chorakhe Mak, Buriram, Thailand, Minggu (25/12/2022). Fakta unik bangau Sarus ini mereka bisa tumbuh setinggi manusia dewasa. (Lillian SUWANRUMPHA / AFP)
8
13 Burung bangau Sarus Timur di lepasliarkan di waduk Huai Chorakhe Mak, Buriram, Thailand. Sebelumnya burung bangau yang suka hidup di sawah dan lahan basah ini ditangkarkan di Kebun Binatang Nakhon Ratchasima.
Showbiz

Penampilan Ayana Moon Cantik Berseri dengan Hijab Warna Putih

Penampilan Ayana Moon Cantik Berseri dengan Hijab Warna Putih
6
Ayana Jihye Moon merupakan selebgram sekaligus hijabers cantik asal Korea Selatan yang menjadi sorotan karena paras cantiknya. Dia menjadi ikon kecantikan para hijabers Tanah Air. Berikut penampilan Ayana Moon dalam balutan hijab putih yang membuat aura kecantikannya semakin terpancar!
News

Kondisi Pengungsian Korban Rumah Kebakaran di Jalan Bangka

Pengungsi korban kebakaran rumah di Jalan Bangka Buntu I, Kelurahan Bangka, Mampang rapatan, Jakarta Selatan, Selasa (27/12/2022). Kebakaran dilaporkan terjadi pukul 20.05 WIB, Senin (26/12/2022). (merdeka.com/Imam Buhori)
9
Kebakaran terjadi di pemukiman padat penduduk di Jalan Bangka Buntu I, Kelurahan Bangka, Mampang rapatan, Jakarta Selatan. Penyebab kebakaran diketahui karena adanya korsleting listrik.
Lifestyle

Menikmati Warna-Warni Instalasi Seni Digital Imersif di Beijing

Seorang wanita bertopeng memberi isyarat saat pengunjung berinteraksi dengan instalasi seni digital imersif berjudul “Resonating Microcosms, Solidified Light Color” di museum "teamLab Massless" yang baru dibuka di Beijing, China, Senin (26/12/2022). Berbasis di Tokyo teamLab membuat museum seni digital yang memamerkan berbagai karya seni interaktif di dalam pusat perbelanjaan di ibu kota Beijing. (AP Photo/Andy Wong)
8
TeamLab membuat museum seni digital bertajuk “Resonating Microcosms, Solidified Light Color” di museum "teamLab Massless" yang memamerkan berbagai karya seni interaktif di dalam pusat perbelanjaan di ibu kota Beijing. Pengunjung dapat menikmati berbagai karya visual yang memanjakan mata.
Global

Nasib Ratusan Migran Padati Perbatasan AS-Meksiko

Migran bermalam di luar pagar perbatasan AS-Meksiko sambil menunggu pengajuan suaka di El Paso, Texas, di Ciudad Juarez, Meksiko, Rabu (21/12/2022).  Akibatnya Gubernur Texas Greg Abbott memerintahkan 400 tentara ke perbatasan AS-Meksiko di El Paso, yang berada dalam keadaan darurat karena gelombang migran yang menyeberang dari Meksiko ke kota. (JOHN MOORE / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / Getty Images via AFP)
7
Ratusan migran harus berlapang dada menunggu keputusan Mahkamah Agung Amerika Serikat yang menolak pencabutan kebijakan "Judul 42". Akibatnya para migran harus bermalam dan menunggu keputusan di perbatasan AS-Meksiko.
Global

Semarak Warga Guetemala Sambut Natal dan Tahun Baru di Kebun Binatang

Seorang pria berpakaian Sinterklas memberikan hadiah berupa makanan kepada jerapah sebagai bagian dari tradisi Natal di Kebun Binatang La Aurora, Kota Guetemala, Selasa (20/12/2022). Setiap tahunnya kebun binatang mengundang warga disana untuk menghadiri kegiatan bersama hewan-hewan. (Orlando ESTRADA / AFP)
9
Kebun Binatang La Aurora memiliki tradisi tahunan untuk menyambut perayaan Natal dan Tahun Baru. Selama kegiatan berlangsung pengunjung akan menyaksikan Sinterklas yang memberi makan para hewan dan melihat kado-kado unik khusus satwa di sana.
Showbiz

Intip Penampilan Lutesha Saat Akting, Mulai dari Karakter Penjahat Sampai Jadi Hantu

Intip Penampilan Lutesha Saat Akting, Mulai dari Karakter Penjahat Sampai Jadi Hantu
7
Lutesha Sadewa, artis pendatang baru yang memiliki segudang prestasi dalam seni peran. Aktris yang akrab disapa Ute ini sudah cukup banyak memerankan judul film populer, yuk intip penampilan Ute di setiap film yang telah sukses ia mainkan.
Global

Moskow Bersolek Sambut Natal dan Tahun Baru di Tengah Invasi Rusia ke Ukraina

Huruf 'Z' dan 'V' melambangkan operasi militer khusus Rusia di Ukraina menghiasi pintu masuk Taman Gorky yang dihias untuk perayaan Natal dan Tahun Baru di Moskow, Rusia, Selasa (20/12/2022). Kementerian Pertahanan Rusia pernah memposting di laman Instagram-nya, dan menuliskan bahwa Z berarti Za pobedu (untuk kemenangan) dan V berarti (kekuatan kebenaran). (AP Photo/Alexander Zemlianichenko)
7
Invasi yang dilakukan Vladimir Putin ke Rusia sejak 24 Februari lalu masih berlanjut hingga saat ini. Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru, Rusia justru gencar meluncurkan rudal ke infrastruktur energi Ukraina yang membuat banyak warga Ukraina kedinginan tanpa pemanas di musim dingin.
Showbiz

Outfit Winter Super Gemas Ala Lisa Blackpink Saat Tour di Eropa

Outfit Musim Dingin Ala Lisa Blackpink Saat Tour di Eropa
6
Lisa Blackpink membagikan potret dirinya saat mengenakan pakaian musim dingin selama dirinya konser di Eropa. Blackpink akan tampil di Amsterdam dan mengakhiri tour Eropa nya dan melanjutkannya di awal tahun ke wilayah Asia, salah satunya Indonesia.
Global

Kilau Cahaya Festival Lentera Jelang Tahun Kelinci di Korea Selatan

Lentera raksasa yang bersinar di sebelah patung Raja Sejong dari Dinasti Joseon selama perayaan Tahun Kelinci 2023 mendatang di Lapangan Gwanghwamun, Seoul, Korea Selatan, Senin (19/12/2022). Festival Lentera ini akan berlangsung dari 19-31 Desember 2022. (AP Photo/Ahn Young-joon)
7
Warga Korea Selatan menikmati lentera yang ditampilkan pada Festival Lentera jelang sambut tahun kelinci 2023. Warga bebas berfoto dengan berbagai bentuk lentera dipamerkan di Lapangan Gwanghwamun, Seoul.
Showbiz

Sinopsis Film Babylon, Sisi Kelam Industri Hollywood dalam Drama Komedi

Margot Robbie (tengah) dalam sebuah adegan film ‘Babylon’. Margot berperan sebagai Nellie LaRoy, ikon Hollywood 1920-an yang karirnya melesat tajam. (Scott Garfield/Paramount via AP)
8
Margot Robbie dan Brad Pitt akan bermain bersama dalam film Babylon yang akan rilis 23 Desember 2022 di Amerika. Babylon akan menceritakan kisah dibalik aktor dan aktris industri perfilman Hollywood dari sisi yang tidak pernah diketahui orang banyak.
Bola

Sesi Latihan Kroasia Jelang Memperebutkan Juara Tiga Piala Dunia 2022

Pemain Kroasia Luka Modric (kiri) dan Mateo Kovacic sedang joging saat sesi latihan di Al Erssal Training Site 3, Doha, Qatar, Rabu (14/12/2022). Kroasia gugur saat mengalahkan Argentina di semi-final Piala Dunia 2022 dengan skor 0-3. (AP Photo/Andre Penner)
7
Setelah dikalahkan Argentina dengan skor 0-3, Kroasia kembali melakukan latihan bersiap melawan Maroko untuk memperebutkan juara 3 Piala Dunia 2022. Keduanya dipertemukan kembali setelah pernah bertanding pada babak penyisihan grup F lalu.
Showbiz

Hailee Steinfeld, Aktris Cantik Pengisi Suara Karakter Komik Marvel Spider-Woman

Hailee Steinfeld (kiri) dan karakter Gwen Stacy yang merupakan Spider Woman dari komik Marvel. Selain menjadi Aktris, Hailee juga merupakan seorang penyanyi. (Instagram/@haileesteinfeld/@spiderversemovie)
6
Hailee Steinfeld, aktris dan penyanyi yang merupakan pengisi suara karakter Gwen Stacy, Spider-Woman. Sony Pictures kembali merilis trailer sekuel Spider-Man: Into the Spider-Verse yang akan tayang pada 2 Juni 2023.
Showbiz

Wajah-Wajah Sedih Suporter Maroko Saat Timnas Kesayangan Gagal Angkat Trofi Piala Dunia 2022

Wajah-Wajah Sedih Suporter Maroko Saat Timnas Kesayangan Harus Angkat Kaki dari Piala Dunia 2022
8
Ekspresi sedih terlihat dari wajah para suporter Maroko setelah hasil akhir 0-2 pertandingan sepak bola semi final antara Maroko dan Prancis. Meski pilu, Maroko harus berlapang dada menerima kekalahan dan mengubur impian menjadi juara Piala Dunia 2022.
Showbiz

Gaya Rambut Si Ganteng Song Kang, Comma Hair Khas Oppa Korea

Gaya Rambut Si Ganteng Song Kang, Comma Hair Khas Oppa Korea
6
Song Kang, aktor tampan yang pernah populer saat dirinya bermain drama korea 'Nevertheless' bersama Han So Hee. Aktor tersebut punya gaya rambut comma hair ala oppa-oppa Korea yang mampu menghipnotis penikmat drakor.
Showbiz

Disambut Penggemar, Jin BTS Tiba di Pusat Pelatihan Militer Korea Selatan

Jin BTS tiba di pusat pelatihan militer Korea Selatan untuk memulai wajib militernya selama 18 bulan kedepan. Jin menjadi personel BTS pertama yang menjalani wajib militer.
7
Jin BTS tiba di pusat pelatihan militer Korea Selatan untuk memulai wajib militernya selama 18 bulan kedepan. Jin menjadi personel BTS pertama yang menjalani wajib militer.
News

Aksi Mogok Makan Sejumlah Masyarakat dan Mahasiswa di Komnas HAM

Sejumlah peserta yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Anti Mafia Tambang menutup mulutnya dengan lakban selama aksi mogok makan di Kantor Komnas HAM, Jakarta, Selasa (13/12/2022). Aksi mogok makan dilakukan 17 peserta sebagai bentuk perlawanan atas dugaan tindakan pelanggaran HAM oleh PT. Amman Mineral yang merupakan tambang terbesar nomor dua di Indonesia. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
9
Sejumlah mahasiswa dan masyarakat yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Anti Mafia Tambang melakukan aksi mogok makan di kantor Komnas HAM. Aksi yang dilakukan oleh 17 peserta ini sebagai bentuk perlawanan atas dugaan tindak kejahatan pelanggaran HAM yang dilakukan perusahaan tambang terbesar nomor dua di Indonesia PT. Amman Mineral. Pengunjuk rasa mendesak Komnas HAM agar memeriksa dan menghentikan kejahatan koorporasi nasional yang sangat merugikan bagi masyarakat Sumbawa Barat.
Showbiz

Zoe Saldana Sosok Cantik Pemeran Neytiri, Makhluk Biru di Film Avatar

Zoe Saldana, aktris asal Amerika Serikat ini merupakan sosok di balik karakter Neytiri di film Avatar. Zoe berhasil mencapai kesuksesan terbaiknya saat berperan dalam film bergenre fiksi ilmiah dan pahlawan super. (Instagram/@zoesaldana/@avatar)
6
Film Avatar 2: The Way of Water akan menjadi karya yang ditunggu-tunggu penikmat film fiksi ilmiah. Zoe Saldana merupakan sosok di balik karakter Neytiri, salah satu karakter penting makhluk biru dari Pandora.
Global

Palace Of Light, Instalasi Cahaya Sambut Hari Natal di London

Pemandangan instalasi cahaya Palace of Light, di Hampton Court Palace, London, Rabu (7/12/2022). Palace of Light adalah pameran yang menampilkan instalasi cahaya yang terinspirasi oleh binatang heraldik Raja Henry VIII dari Inggris. (AP Photo/Alberto Pezzali)
9
Jalur cahaya menampilkan berbagai pemandangan cahaya dengan beragam bentuk hewan di Palace of Light, di Hampton Court Palace, London. Pengunjung dapat menikmati acara ini sambil menyambut datangnya hari natal.
Global

Proses Penyelamatan Mark, Beruang Cokelat yang Dieksploitasi Restoran di Albania

Proses Penyelamatan Mark, Beruang Coklat yang Dieksploitasi Oleh Restoran di Albania
7
Mark, beruang coklat yang terjebak dalam sebuah restoran di ibu kota Tirana. Beruang berusia 24 tahun itu sudah terkurung selama 20 tahun di kandang kecil restoran tersebut hingga akhirnya berhasil diselamatkan oleh organisasi kesejahteraan hewan internasional dan dibawa ke tempat perlindungan di Austria.
Showbiz

Gaya Pakaian Serba Hitam Jenna Ortega Jadi Remaja Aneh di Series Wednesday

Gaya Pakaian Serba Hitam Jenna Ortega Jadi Remaja Aneh di Series Wednesday
6
Jenna Ortega menjadi bintang muda yang berhasil memerankan karakter Wednesday Addams dalam series yang disutradarai Tim Burton. Jenna terlihat cocok dengan karakter Wednesday yang memiliki ciri khas pakaian nyentrik serba hitam.
Bola

Euforia Warga Maroko Rayakan Kemenangan Atas Spanyol di Piala Dunia 2022

Warga Maroko berkumpul untuk merayakan kemenangan Maroko atas Spanyol dalam pertandingan sepak bola Piala Dunia 2022, di Rabat, Maroko, Selasa (6/12/2022). Skuad Singa Atlas sukses menyingkirkan Spanyol dalam babak 16 besar. (AP Photo/Mosa’ab Elshamy)
7
Ribuan warga Maroko bergembira merayakan kemenangan Singa Atlas setelah sukses mengalahkan Spanyol di babak 16 besar Piala Dunia 2022. Maroko menang telak dari Spanyol usai adu penalti dengan skor 3-0.
Bola

Ekspresi Cristiano Ronaldo Saat Menyaksikan Laga Portugal Vs Swiss Piala Dunia 2022 dari Bangku Cadangan

Ekspresi Cristiano Ronaldo (tengah) saat duduk di bangku cadangan selama pertandingan sepak bola babak 16 besar Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail, Lusail, Qatar, Selasa (6/12/2022). Ronaldo duduk dibangku cadangan dan tidak bermain saat melawan skuad La Nati. (AP Photo/Alessandra Tarantino)
8
Keputusan mengejutkan datang dari pelatih Portugal Fernando Santos yang tidak menurunkan Cristiano Ronaldo sebagai pemain inti dalam pertandingan sepak bola babak 16 besar Piala Dunia 2022 antara Portugal dan Swiss. Sikap tidak menyenangkan dan kurangnya performa CR7 menjadi alasan dirinya harus berlapang dada menyaksikan timnya dari bangku cadangan.
Showbiz

Aksi Panggung Stephanie Poetri, Duet Lepas Rindu dengan Sang Ibunda

Aksi Panggung Stephanie Poetri Sekaligus Melepas Rindu di HITC Jakarta
6
Acara musik Head In The Cloud Jakarta dibuka dengan penampilan dari Stephanie Poetri, musisi cantik yang terkenal dengan lagu I Love You 3000. Putri bungsu Diva Indonesia Titi DJ ini mengikuti jejak sang ibunda di dunia tarik suara dan eksis dalam naungan label musik internasional 88rising.
Bola

Sesi Latihan Messi Cs Jelang Duel Berat dengan Belanda di Perempat Final Piala Dunia 2022

Lionel Messi memainkan bola selama sesi latihan di Stadion Universitas Qatar, Doha, Qatar, Senin (5/12/2022). Argentina melakukan latihan menjelang pertandingan melawan Belanda di babak perempat final Piala Dunia 2022. (AP Photo/Jorge Saenz)
8
Lionel Messi dan timnas Argentina melakukan sesi latihan menjelang pertandingan melawan Belanda di perempat final Piala Dunia 2022. Dalam duel kali ini pelatih Argentina Lionel Scaloni tidak sabar beradu taktik dengan idolanya Louis van Gaal pelatih timnas Belanda.
Bola

Latihan Spanyol Jelang Hadapi Maroko, Wakil Afrika yang Punya Prestasi Gemilang di Piala Dunia 2022

Pemain Spanyol (dari kiri) Dani Olmo, Carlos Soler, Gavi, Hugo Guillamon dan Sergio Busquets berlatih dalam sesi latihan di Universitas Qatar, Doha, Qatar, Senin (5/12/2022). Spanyol akan melawan Maroko di babak 16 besar Piala Dunia 2022. (AP Photo/Julio Cortez)
8
Spanyol melakukan latihan sebelum bertanding melawan Maroko di Piala Dunia 2022. Setelah kalah dengan skor 2-1 saat melawan Jepang, anak buah Luis Enrique ini harus waspada ketika berhadapan dengan tim yang menjadi juara Grup F Piala Dunia 2022.
Showbiz

Potret Mirriam Eka, Penyanyi Cantik yang Dilamar Julian Jacob

Potret Mirriam Eka, Penyanyi Cantik yang Dilamar Julian Jacob
6
Kabar bahagia yang sempat menjadi perbincangan warganet datang dari penyanyi cantik Mirriam Eka yang diketahui telah dilamar oleh mantan kekasih Brisia Jodie, Julian Jacob. Yuk lihat potret cantik penyanyi yang sering menyanyikan lagu-lagu hits dengan konsep medley ini.
Bola

Aksi Alexis Mac Allister Saat Antar Argentina Lolos ke 16 Besar Piala Dunia 2022

Pemain Argentina Alexis Mac Allister (kiri) berebut bola dengan pemain Polandia Grzegorz Krychowiak selama pertandingan sepak bola grup C Piala Dunia 2022 di Stadion 974, Doha, Qatar, Rabu (30/11/2022). Dalam pertandingan melawan Polandia, Argentina lebih unggul dua skor dari tim asuhan Czeslaw Michniewicz tersebut. (AP Photo/Darko Bandic)
6
Saat pertandingan grup C Piala Dunia 2022 antara Argentina dan Polandia, Tim Tango berhasil mencetak skor 2-0 mengalahkan tim Polandia dan berhasil lolos ke babak 16 besar. Lionel Messi yang keberadaannya dikhawatirkan lawan ternyata tidak mampu mencetak gol selama pertandingan, dua gol yang dicetak Argentina justru diperoleh dua pemain muda Alexis Mac Allister dan Julian Alvarez.
Bola

Persiapan Kroasia Jelang Lawan Belgia di Piala Dunia 2022

Para pemain Kroasia mengikuti sesi latihan di tempat latihan Al Erssal, Doha, Qatar, Rabu (30/11/2022). Sebelumnya Kroasia berhasil mengalahkan Kanada dengan skor 4-1. (OZAN KOSE/AFP)
7
Setelah sukses menyingkirkan kanada pada laga matchday 2 grup F Piala Dunia 2022 di Khalifa International Stadium, Minggu (27/11/2022) malam WIB, Kroasia kembali melakukan latihan menjelang pertandingan selanjutnya melawan Belgia. Pada pertandingan selanjutnya Kroasia hanya perlu hasil imbang untuk bisa lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.
Showbiz

Wajah Imut Soyeon, Eks Member T-Ara yang Jadi Istri Bek Korea Selatan Cho Yu-Min

Wajah Imut Soyeon, Eks Member T-Ara yang Jadi Istri Bek Korea Selatan Cho Yu-Min
6
Park In Jung atau yang dikenal dengan nama Soyeon merupakan eks member girlband Korea Selatan T-Ara. Penyanyi berwajah imut tersebut baru saja menjadi istri dari bek timnas Korea Selatan Cho Yu-Min.
Showbiz

Model Cantik AnneKee Molenaar, Kekasih Bek Belanda Matthijs De Ligt

Model Cantik AnneKee Molenaar, Kekasih Bek Belanda Matthijs De Ligt
7
AnneKee Molenaar, model cantik kelahiran belanda yang merupakan kekasih dari bek timnas Belanda Matthijs de Ligt. Kekasih de Ligt ini juga ternyata berasal dari keluarga pesepak bola.
Bola

Semarak Fans Senegal Rayakan Kemenangan Tim Kesayangan Lolos 16 Besar Piala Dunia 2022

Penggemar klub sepak bola Senegal merayakan kemenangan tim mereka saat melawan Ekuador di laga grup A Piala Dunia 2022 di Qatar, pada layar video yang dipasang di zona penggemar, Dakar, Senegal, Selasa (29/11/2022). Skuad Lions of Teranga berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-1 dalam pertandingan yang digelar di Stadion Internasional Khalifa. (AP Photo/Leo Correa)
8
Senegal berhasil mencetak kemenangan setelah melawan timnas Ekuador dengan skor 2-1 di babak penyisihan grup A Piala Dunia 2022. Gol pertama di cetak oleh Ismaila Sarr lewat tendangan penaltinya dan diakhir gol kemenangan dari Kalidou Koulibaly. Hasil ini membuat Senegal lolos ke babak 16 besar.
Global

Ribuan Pengemudi Truk di Korea Selatan Mogok Kerja

Anggota serikat Solidaritas Pengemudi Truk Kargo mengadakan unjuk rasa menentang perintah pemerintah untuk kembali bekerja pada pengemudi truk semen di Uiwang, Korea Selatan, Selasa (29/11/2022). Pemerintah Korea Selatan mengeluarkan perintah untuk ribuan truk pengemudi yang telah melakukan pemogokan untuk kembali bekerja. (AP Photo/Ahn Young-joon)
8
Korea Selatan gagal mencapai kesepakatan dengan serikat Solidaritas Pengemudi Truk Kargo yang melakukan pemogokan nasional, aksi ini terjadi karena gangguan rantai pasokan memburuk dan beton habis di lokasi bangunan.
Bola

Sesi Latihan Timnas AS Jelang Laga Grup B Melawan Iran di Piala Dunia 2022

Para pemain asal Amerika Serikat mengikuti sesi latihan resmi di Al-Gharafa SC Stadium, Doha, Senin (28/11/2022). Timnas AS akan melawan Iran di Stadion Al Thumama. (AP Photo/Ashley Landis)
11
Timnas Amerika Serikat akan melawan Iran pada laga Grup B Piala Dunia 2022, Rabu (30/11/2022) pukul 02.00 dini hari WIB di Stadion Al Thumama. Pertandingan ini diprediksi akan berlangsung panas karena kedua tim memiliki peluang lolos ke babak 16 besar jika menang pada laga nanti.
Showbiz

Rajin Olahraga, Minhyuk BTOB Pamerkan Tubuh Idealnya di Media Sosial

Rajin Olahraga, Minhyuk BTOB Pamerkan Tubuh Idealnya di Media Sosial
8
Lee Min-hyuk atau yang akrab disapa Huta ini merupakan personel boy group BTOB. Sering membagikan momennya di tempat olahraga, Minhyuk juga tak jarang memamerkan tubuh shirtlessnya ke penggemar di media sosial.
Bola

Sosok Yoshimi Yamashita, Wasit Perempuan Pertama Asal Jepang di Piala Dunia 2022

Yoshimi Yamashita Wasit Wanita Pertama Asal Jepang yang Bergabung dalam Piala Dunia 2022
6
Yoshimi Yamashita merupakan wasit sepak bola profesional yang saat ini menjadi wasit perempuan di Piala Dunia 2022 bersama Stéphanie Frappart dari Prancis dan Salima Mukansanga dari Rwanda. Sebelum bergabung dengan Piala Dunia FIFA, Yamashita pernah menjadi wasit J-league dan AFC Champions League.
Bola

Warga Jepang Ramaikan Kawasan Shibuya Rayakan Kemenangan Atas Jerman di Piala Dunia 2022

Orang-orang merayakan kemenangan timnas Jepang saat melawan Jerman di Piala Dunia Qatar 2022 di persimpangan Shibuya, Tokyo, Jepang, Kamis (24/11/2022). Timnas Jepang berhasil mencetak sejarah usai mengalahkan Jerman dalam laga Grup E. (Kyodo News via AP)
4
Jepang berhasil mencetak sejarah baru setelah mengalahkan Jerman 2-1 dalam laga Grup E Piala Dunia 2022 Qatar. Dua gol Jepang diciptakan oleh Ritsu Doan dan Takuma Asano pada babak kedua pertandingan yang dilakukan di Stadion Internasional Khalifa.
Loading

PROFIL