Sukses

Jangan Asal Simpan, Ini 5 Tips Menyimpan Sayuran di Kulkas

Penting bagi kita untuk menjaga sayur tetap segar, jika tidak disimpan dengan baik maka sayur dapat terkontaminasi bakteri jahat.

Liputan6.com, Jakarta Sayuran merupakan salah satu bahan makanan yang baik dikonsumsi untuk kesehatan. Sayuran mengandung banyak vitamin, mineral, antioksidan, serta serat yang dibutuhkan oleh tubuh, sehingga dapat dikonsumsi setiap hari. Beberapa penelitian juga menunjukkan bahwa makan sayur dapat membantu menjaga tekanan darah, gula darah, dan kolesterol tetap normal. Oleh sebab itu tidak heran jika orang-orang membeli sayuran dalam jumlah yang banyak untuk stok di rumahnya.

Untuk itu penting bagi kita untuk menjaga sayur tetap segar, sebab jika tidak disimpan dengan baik, maka sayur dapat terkontaminasi bakteri jahat. Contoh bakteri yang dapat muncul di sayuran kurang segar adalah Listeria dan Salmonella. jika seseorang tak sengaja mengkonsumsi bakteri itu, mereka bisa keracunan makanan. Maka dari itu, ada beberapa tips untuk menyimpan sayuran agar tetap segar dan awet.

1. Memilih Sayuran yang Berkualitas

Sayuran yang baik adalah sayuran yang berwarna cerah atau memiliki warna sesuai warna aslinya. Tekstur sayuran yang baik dan kelihatan segar  biasanya masih keras. Jadi pastikan sayuran yang akan disimpan di dalam kulkas dalam keadaan segar sebelum disimpan. Hal tersebut membuat umur simpannya lebih awet di dalam kulkas.

2. Cuci Bersih Sayuran

Cucilah sayuran sampai bersih dengan menggunakan air yang mengalir sambil menggosok permukaannya secara perlahan sampai kotorannya hilang. Kemudian keringkan dengan tisu atau kain bersih. Pastikan sayuran benar-benar kering sebelum disimpan di dalam kulkas.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

3. Tempatkan Sayuran pada Wadah

Menempatkan sayuran akan membuat kulkas lebih rapi dan tertata. Gunakan wadah kaca atau plastik bening agar membantu mengawetkan sayuran. Pastikan Anda sudah mencuci bersih sayuran, dan letakkan tisu pada alas wadah.

4. Menjaga Kebersihan Kulkas

Tips selanjutnya yang dapat membuat sayuran awet disimpan di dalam kulkas adalah menjaga kebersihan kulkas. Apabila ada bahan makanan yang busuk di dalam kulkas akan mempengaruhi kualitas bahan makanan lainnya. Sehingga pastikan keadaan kulkas Anda jika ingin menyimpan sayuran.

5. Rutin Memeriksa Suhu Kulkas

Suhu terbaik menyimpan sayuran di kulkas adalah antara 1 hingga 4 derajat Celcius. Cara tersebut dapat menghambat pertumbuhan bakteri. Pastikan Anda rutin memeriksa suhu kulkas agar tetap stabil.

Namun Anda tidak perlu khawatir, karena Polytron hadir dengan Belleza Varia yang bisa jadi solusi Anda untuk menyimpan sayuran maupun buah-buahan di dalam kulkas. Kulkas Belleza Varia ini dilengkapi fitur Vacuum Compartment yang dapat mengurangi kadar oksigen dalam ruangan sehingga dapat menghambat pertumbuhan jamur dan bakteri. Hal tersebut dapat membuat sayur dan buah tetap segar hingga 21 hari.

Selain itu, kulkas Belleza Varia hadir dengan design cantik yang terinspirasi dari alam dan dilengkapi dengan New Tempered Glass Door. Tampilan ini bisa membuat dapur Anda terlihat lebih menarik dan cantik.

Polytron Belleza Varia tidak hanya dilengkapi fitur unggulan dan design yang cantik, teknologi inverter compressor di dalamnya juga dapat menghemat pemakaian listrik Anda sampai hingga 30 persen. Produk ini juga dilengkapi garansi compressor 10 tahun.

Itulah 5 poin penting yang dapat Anda lakukan untuk menyimpan sayuran di kulkas. Yuk segera miliki kulkas Polytron Belleza Varia agar sayuran Anda tetap segar sampai 21 hari. Untuk mendapatkan Kulkas Belleza Varia ini, Anda bisa kunjungi website resmi Polytron atau official store e-commerce Polytron kesayangan Anda.

 

(*/Kdk)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini