Sukses

Pentingnya Asupan Gizi untuk Penggiat Olahraga Lewat Winning Meals Kachimeshi

Pemberian menu makanan dan asupan gizi yang disesuaikan disertai dengan suplementasi produk aminoVITAL

Liputan6.com, Jakarta - Hari Olahraga Nasional atau Haornas yang jatuh pada 9 September 2022 menjadi ajang refleksitas dan momentum dari pembinaan atlet-atlet Indonesia di masa yang sebelumnya, termasuk soal asupan gizi.

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora RI) Zainudin Amali pun telah menetapkan bahwa tema besar Hari Olahraga Nasional 2022 adalah ‘Bersama Cetak Juara’. Menurut Menpora RI, tema ini adalah kelanjutan dari semangat mendorong cita-cita besar prestasi bangsa dalam desain olahraga nasional.

Sebagai produsen bumbu yang sangat fokus akan masalah kesehatan dan asupan gizi masyarakat Indonesia, PT AJINOMOTO INDONESIA (Ajinomoto) juga memiliki program unggulan untuk pengembangan kebutuhan atlet maupun pegiat olahraga dengan ‘Winning Meals Kachimeshi’.

Program ‘Winning Meals Kachimeshi’ merupakan adaptasi dari program Ajinomoto Co., Inc (Jepang) dengan nama ‘Victory Project’ yang mendukung kondisi atlet di Jepang melalui bimbingan terkontrol dari nutrisionis olahraga, pemberian menu makanan dan gizi yang disesuaikan disertai dengan suplementasi produk aminoVITAL

Di Indonesia, pada awalnya program ‘Winning Meals Kachimeshi’ bertujuan untuk mewujudkan kinerja yang lebih baik dari atlet nasional agar dapat berbicara banyak dan menjadi juara di kancah Internasional. Program ini meliputi pendampingan intensif dari sport nutritionist, pemberian menu makanan bergizi seimbang yang disesuaikan dengan kebutuhan dari atlet tersebut berdasarkan porsi latihan yang dijalani serta suplementasi produk aminoVITA.

Kini, menu ‘Winning Meals Kachimeshi’ juga dapat diterapkan bagi para pegiat olahraga lainnya supaya tetap bisa menjaga kesehatan tubuhnya, sekaligus memperoleh performa yang baik saat berolahraga. Menurut Dr. Mury Kuswary, SPd, MSi, Ketua Asosiasi Nutrisionis Olahraga & Kebugaran Indonesia (ANOKI), ada beberapa asupan gizi yang esensial bagi seorang atlet untuk meningkatkan kekuatan otot, daya tahan fisik, dan proses pemulihan setelah latihan fisik intens.

“Bagi seorang atlet, untuk meningkatkan kekuatan otot tentunya zat gizi protein berperan sangat penting dalam membantu proses sintesis protein, agar kekuatan otot serta proses recovery nantinya menjadi optimal. Meski berperan penting, tentunya harus didukung dengan zat gizi makro dan mikro lainnya dengan kualitas yang baik. Selain kualitas, jumlah yang tepat serta meal timing menjadi faktor penting agar atlet dapat menampilkan performa terbaik saat latihan maupun pertandingan,” ungkap Dr. Mury ketika dihubungi pihak Ajinomoto.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Rutin Berolahraga

Program penyesuaian menu makanan dan asupan gizi seperti ‘Winning Meals Kachimeshi’ menurut saya sangat baik diterapkan bagi atlet maupun para pegiat olahraga di Indonesia. Kebutuhan gizi terlebih asupan protein yang tepat dan berkualitas sangat penting untuk atlet maupun pegiat olahraga karena dapat membantu memenuhi kecukupan tubuhnya dalam melakukan aktivitas fisik, supaya menjadi lebih sehat, bugar, dan produktif.

Kita dapat melihat contoh kesuksesan program ini dari atlet renang nasional I Gede Siman Sudartawa, yang sudah banyak menjuarai kompetisi di kancah internasional,” lanjutnya.

Munurut Dr. Mury, Haornas bisa t menjadi momentum untuk semua insan olahraga maupun masyarakat umum dalam menggaungkan kembali semangat rutin berolahraga, supaya menjadi lebih sehat dan bugar, selain itu perlu juga didukung asupan gizi yang baik. Gizi ibarat bahan bakar kendaraan bagi atlet maupun pegiat olahraga, sebaik apapun kendaraan tanpa bahan bakar yang baik akan berjalan dengan lambat.

“Jadi, sangat penting pengetahuan gizi bagi atlet maupun lingkungan sekitarnya (pelatih, pengurus, pembina, dll) untuk lebih melek gizi agar kita dapat memberikan bahan bakar terbaik sehingga performa yang optimal juga didapatkan. Bukan tidak mungkin prestasi olahraga Indonesia akan semakin meningkat,” ucap Dr. Mury.

Menurut Grant Senjaya, Head of Public Relations Department – PT AJINOMOTO INDONESIA, tidak hanya atlet yang menjadi fokus dari program ‘Winning Meals Kachimeshi’, Ajinomoto sendiri terus berkomitmen dan berkontribusi terhadap asupan gizi keluarga Indonesia dengan menghadirkan produk terbaik.

3 dari 3 halaman

Sehat dan Berprestasi

“Kami terus melakukan berbagai kegiatan edukasi perihal kecukupan gizi, serta pemeliharaan kebiasaan hidup sehat ke masyarakat luas. Ajinomoto percaya, dengan pemenuhan gizi yang baik maka tentunya akan terbentuk masyarakat yang sehat dan berprestasi. Ajinomoto memegang penuh komitmen untuk terus berbagi pengalaman dan pesan bahwa makanan adalah salah satu kunci penting untuk mewujudkan gaya hidup sehat melalui situs websitenya,” terang Grant.

“Selain mendukung melalui menu bergizi dari program ‘Winning Meals Kachimeshi’, Ajinomoto juga mendukung para penggiat olahraga dengan produk aminoVITAL yang tinggi kandungan asam amino,” sambungnya.

Menurut Melisa Margaretha, New Business Manager – PT AJINOMOTO SALES INDONESIA, asam amino adalah satu-satunya nutrisi yang dapat menggantikan protein otot yang hilang saat berolaraga. Khususnya asam amino essensial yang disebut BCAA (Branch Chain Amino Acids) terdiri dari Valin, Leusin dan Isoleusin; berfungsi di dalam pembentukan otot dan tidak dapat diproduksi oleh tubuh, sehingga perlu asupan dari makanan dan minuman olahraga yang dibutuhkan oleh para atlet ataupun pegiat olahraga. Oleh karena itu aminoVITAL® baik untuk dikonsumsi.

“aminoVITAL adalah minuman jeli asam amino rasa apel yang merupakan Sport Drink No.1 di Jepang, dalam 1 kemasan 100 gr (2 sajian) dibuat dengan 3.000 mg asam amino dan 1.640 mg BCAA (Leusin, Isoleusin, Valin) dan sudah bersertifikasi halal. Baik dikonsumsi 30 menit sebelum berolahraga atau di tengah-tengah sesi olahraga. Ayo, lampaui batasmu dengan aminoVITAL #SIAPBERGERAK,” ucap Melisa.

PT AJINOMOTO INDONESIA berkomitmen untuk terus memberikan kontribusi positif kepada masyarakat, dengan meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan keluarga Indonesia melalui produk dan layanan berkualitas tinggi yang berfokus pada kelezatan dan kesehatan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.