Sukses

Pas Dijadikan Pencuci Mulut, Kenikmatan Dessert Buatan Jil's Hadir di Tangerang Selatan

Pre-order dengan mudah melalui ManisdanSedap.com!

Liputan6.com, Jakarta Setelah menyantap hidangan utama, enaknya memang menutupnya dengan dessert lembut nan manis. Buat yang tinggal di Tangerang Selatan, tak sulit menemukannya. Sebab, bisa menjatuhkan pilihan di Jil's.

Usaha kuliner ini dijalankan oleh Sjilaa Qirsten sejak Mei 2020 silam. Mimpinya untuk membuka usaha terpikir sejak lulus SMA. Namun, ia mengaku bingung menentukan jenis usahanya. Sementara itu, Sjilaa sangat suka ngemil makanan manis, seperti cokelat.

Sampai suatu ketika, ia, ibu dan adiknya menemani sang ayah bekerja. Mereka menunggu di kafe daerah Menteng. Di sana mereka singgah di sebuah Patisserie. Dari situlah Sjilaa kemudian tercetus ide untuk membuka usaha kuliner di kemudian hari.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Inspirasi Nama Usaha Sekaligus Tantangan yang Harus Dihadapi

Adapun nama usaha Jil's didapatkan oleh Sjilaa dari namanya sendiri. "Inspirasi nama si dari nama saya, karena inginnya usaha ini benar-benar bisa jadi 'teman' buat konsumennya. Dengan memakai nama saya yang bisa jadi sebuah 'karakter' atau ada wujudnya sebagai si 'teman' konsumen," ungkap Sjilaa.

Adapun tantangan yang dihadapi oleh Sjilaa selama menjalankan Jil's antara lain keterampilan, karena dia tak punya latar belakang sekolah masak atau bisnis. Selain itu, Sjilaa juga mengungkapkan modal turut menjadi tantangan tersendiri di awal-awal.

Namun, tantangan tersebut berhasil terselesaikan berkat belajar otodidak lewat YouTube. Dari sinilah beragam menu-menu lezat bikinan Jil's lahir, hingga menjadi pilihan dessert yang kerap digemari pelanggan di Tangerang Selatan.

3 dari 3 halaman

Menu-Menu Andalan yang Kerap Diburu Pelanggan

Di antara menu-menu yang banyak disukai pelanggan antara lain pie dengan varian cokelat, choco cashew, matcha, tiramisu, dan rasa buah-buahan. Selain itu, ada soft cookies dengan rasa nutella, cokelat, dan skippy.

Ada pula teen cookies dengan varian rasa oreo, almond serta original. Jil's juga menghadirkan biji ketapang, skippy butter cookies dan chocoball. Adapun menu favorit pelanggan Jil's, berupa pie Choco Cashew, pie Tiramisu, soft cookies Nutella, dan biji ketapang.

Semua menu-menu andalan tersebut dapat dipesan melalui ManisdanSedap.com. Platform tersebut merupakan bagian dari KLY (KapanLagi Youniverse) sebagai Digital Media Network yang juga menaungi Liputan6.com, Merdeka.com, KapanLagi.com, Dream.co.id, Brilio.id, Fimela.com, Bola.com, Bola.net, dan Otosia.com.

Bukan hanya memudahkan penikmat kuliner menemukan dan memesan pre-order dari seluruh Nusantara, ManisdanSedap.com juga menjadi etalase yang memajang jualan para pemilik UMKM. Dilengkapi fitur tombol langsung ke nomor seller, pembeli dan penjual bebas berinteraksi maupun bertransaksi terpisah dari platform ini.

Yuk PO Sekarang di ManisdanSedap!

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini