Sukses

Pasangan Pengantin Datangkan Banyak Pedagang Makanan Kaki Lima di Resepsi Pernikahan

Para penjual makanan kaki lima itu datang ke acara resepsi pernikahan dengan membawa gerobak yang biasa mereka pakai untuk berjualan.

Liputan6.com, Jakarta - Pernikahan termasuk salah satu momen paling bahagia dalam hidup. Tak heran, banyak orang yang menjadikan acara pernikahan mereka sangat spesial, mulai dari urusan tempat, dekorasi, gaun, suvenir, sampai sajian makanan.

Biasanya pasangan pengantin akan menggunakan jasa katering untuk urusan makanan di acara pernikahan. Ada beragam makanan yang disajikan, dari makanan ringan, makanan berat, sampai pencuci mulut.

Tapi, ada sepasang pengantin yang justru memilih hal berbeda. Mereka mengundang para penjual makanan kaki lima untuk menyajikan santapan di acara pernikahannya. Momen ini dibagikan melalui unggahan akun TikTok.

Di sana, tampak banyak pedagang makanan kaki lima di tempat pernikahan. Ada penjual harum manis, durian, siomay, satai, kebab, gorengan, mi ayam, sampai kue leker.

Para penjual makanan kaki lima itu juga datang membawa gerobak yang biasa mereka pakai untuk berjualan keliling. Suasana acara pernikahan pun jadi tampak unik.

"Makanan katering di pernikahan udah biasa! Kalau jajanan kaki lima, gimana ya?" tulis si pengunggah dalam keterangan videonya. 

Banyak orang terlihat bersemangat menikmati aneka makanan kaki lima di sana. Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar pun memenuhi unggahan yang dibagikan pada 3 Juni 2022 ini.

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Membantu Pedagang Kecil

Ada yang penasaran bagaimana usaha pasangan pengantin buat meyakinkan keluarga mereka untuk menyajikan makanan kaki lima. Ada juga yang menanyakan bagaimana sistem pembayarannya.

"Lagi bayangin cara ngomong sama keluarga dan mertua gimana bisa di-acc gitu," komentar seorang warganet.  "Keren konsepnya. Bahagia di atas kebahagiaan pedagang kecil. Berkah pernikahannya, kak," komentar warganet lainnya.

"Aku kemarin juga gitu. Lebih murah daripada pesan sepaket sama katering," tulis warganet lainnya. Sampai berita ini ditulis, unggahan tentang makanan kaki lima di pernikahan tersebut sudah dilihat lebih dari 3,3 juta kali dan disukai lebih dari 415 ribu kali.

Penyajikan makanan di resepsi pernikahan sebelumnya sempat viral di media sosial di penghujung tahun lalu. Suasana resepsi pernikahan pengantin asal Indramayu, Jawa Barat itu sebenarnya hampir sama seperti pernikahan pada umumnya.

Di momen ini pengantin menyediakan beberapa jamuan makanan dan minuman. Tapi yang menarik perhatian, suasana pernikahan itu seperti sebuah festival kuliner, hanya saja deretan jajanan tersaji secara gratis untuk para tamu.

3 dari 4 halaman

Gerai Makanan dan Minuman

Ada banyak hidangan tersedia, mulai dari minuman cepat saji, es krim, makanan ringan, hingga makanan berat. Pemandangan itu terlihat dalam akun TikTok @cicihuangg yang jadi salah satu tamu undangan.  "Boleh ambil apa aja, asal tetap sopan," tulisnya dalam unggahan pada 19 Desember 2021.

Dalam video tersebut, tampak gerai makanan dan minuman berjejeran seakan di sebuah festival. Para tamu pun tampak leluasa memilih jajanan favorit di area yang cukup luas. Rupanya bukan sosok biasa di balik pesta besar tersebut.

Menurut pemilik akun bernama Kiki Fatikasari itu, pernikahan tersebut dilangsungkan keluarga salah satu juragan terkenal di Indramayu. Mereka pun berani menyediakan berbagai jajanan yang bisa dinikmati tamu.

"Gini kalo kondangan ke yang punya grosiran paling besar se-Indramayu. Kondangan=jajan gratis," tulisnya dalam unggahannya. Kiki pun terlihat mengambil beberapa makanan dan minuman secara bebas. 

Ia mengambil teh kemasan dan es krim. Ia pun mengaku momen pernikahan yang ia hadiri itu membuatnya serasa sedang datang ke pameran kuliner. Hal itu ia rasakan karena ada begitu banyak pilihan hidangan yang tersaji di depannya.

4 dari 4 halaman

Dibawa Pulang

Kebanyakan acara pernikahan yang diadakan selama pandemi beberapa waktu lalu memberikan bingkisan makanan kepada tamu undangan. Seorang pria pun mengungkap menu bingkisan makanan dari acara pernikahan yang didatanginya di sebuah hotel bintang lima.

Video itu dibagikan melalui akun TikTok @calvingunawan_mc. Saat itu, ia menunjukkan menu makanan yang dibawa pulang tamu undangan pernikahan di Hotel Sheraton Grand di kawasan Jakarta Selatan.

"Nikahan jaman sekarang ternyata no dine in guys !! Mostly sih hotel bintang 5! Gmn menurut kamu?," tulisnya dalam keterangan unggahan pada 22 Oktober 2021. Bingkisan makanan untuk tamu terlihat sangat lengkap dan cukup banyak, mulai dari makanan pembuka, makanan berat, makanan penutup, sampai camilan, semua dibawa pulang oleh tamu.

Tampak kue dan jajanan yang terlihat mewah. Ia juga menunjukkan nasi goreng, bebek peking, salmon, steak daging, lumpia, dan tamagoyaki. Untuk minumannya, ada jus jeruk dalam kemasan botol kaca, serta air mineral.

Semua makanan dan minuman itu dikemas dengan rapi dan eksklusif. Makanan inti disimpan di dalam kotak yang cukup tebal. Kemudian, semua makanan itu akan dimasukkan ke dalam sebuah tote bag.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.