Sukses

Dufan at Night Kembali dengan Tema 90-an di Maret 2022

Dufan at Night bertema 90-an siap mengajak pengunjung bernostalgia pada 4--5 Maret 2022.

Liputan6.com, Jakarta - Bagi yang telah menanti, Dufan at Night kembali lagi pada 4--5 Maret 2022 pukul 17.00--21.00 WIB. Kali ini, keseruan di taman rekreasi di kawasan Ancol tersebut mengusung "Back To 90s".

Atraksi yang menawarkan pengalaman naik ragam wahana Dufan pada malam hari ini dibagikan melalui akun Ancol Taman Impian dan Info Dufan. Keseruan acara juga akan dimeriahkan oleh Diskopantera.

"Akan ada penampilan dari @diskopantera, yang akan nemenin kamu ber-nostalgia ria jangan lupa pakai outfit 90’s biar berasa Back to the 90's," begitu bunyi keterangan dalam unggahan pada Senin (28/2/2022) tersebut.

Pengunjung dapat membeli tiket di alam resmi ancol.com atau di Gotix. Saat ini, tiket yang tersedia adalah regular dengan harga Rp225 ribu.

Dikutip dari laman Loket.com, Senin (28/2/2022), disampaikan bahwa e-ticket hanya berlaku pada tanggal kunjungan yang dipilih (tidak dapat digunakan pada tanggal lain). Jam operasional Dufan Night adalah pukul 17.00--21.00 WIB.

Pintu Gerbang Ancol dan Dunia Fantasi tutup pukul 20.00 WIB. Ketentuan dapat berubah menyesuaikan ketentuan PPKM dari pemerintah pusat dan daerah.

Ancol akan mengembalikan uang jika acara batal karena regulasi dari yang berwenang. Biaya layanan sebesar Rp 20.625 per tiket akan ditanggung oleh pembeli tiket.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Detail Syarat dan Ketentuan

Pengunjung juga diminta untuk mematuhi seluruh syarat dan ketentuan juga kebijakan kunjungan yang ditetapkan Ancol. Pertama, pengunjung wajib sudah vaksinasi Covid-19 (vaksinasi dosis pertama dan kedua) dan menunjukkan status vaksin.

Selanjutnya, pengunjung juga check-in dan check-out melalui aplikasi PeduliLindungi. Hanya pengunjung dengan kategori hijau dalam aplikasi PeduliLindungi yang diizinkan masuk.

Jika Ancol menemukan pelanggaran terhadap regulasi vaksin, maka Ancol Taman Impian berhak mengeluarkan yang bersangkutan. Pengunjung selalu menggunakan masker dengan benar dan menjaga jarak (tidak berkerumun) selama berada di dalam kawasan Ancol.

3 dari 5 halaman

Terkait E-ticket

Selain itu, pengunjung juga harus mematuhi pembatasan jumlah kunjungan dan jam operasional serta ketentuan khusus lainnya yang berlaku di masing-masing unit rekreasi Ancol. Anak usia di bawah 12 tahun diperbolehkan berkunjung ke kawasan Ancol dan unit rekreasi (minimal sudah divaksin dosis 1) dengan wajib didampingi orangtua yang telah mendapatkan vaksin COVID-19 dosis 1 dan 2 serta selalu menerapkan protokol kesehatan yang berlaku termasuk 3M.

Pengunjung juga bertanggung jawab secara penuh atas kebenaran informasi yang diberikan sehubungan dengan pemberian persetujuan ini. Masuk kawasan Ancol Taman Impian berlaku ganjil genap kendaraan roda empat setiap hari Jumat--Minggu Pukul 12.00--18.00 WIB berlaku untuk mobil dan taksi online kecuali taksi plat kuning.

E-ticket berlaku untuk satu orang (1 x kunjungan) dan tidak termasuk tiket kendaraan. E-ticket berlaku untuk satu kali pemakaian dan e-ticket yang sudah dibeli tidak dapat dikembalikan (non-refundable).

 
4 dari 5 halaman

Wahana

Wahana yang beroperasional Dufan,yakni Hysteria, Arung Jeram , Baling-Baling, Zig Zag, Kereta Misteri, Istana Boneka, Halilintar, Tornado, Bianglala, Kora-Kora, Gajah Beledug, New Ontang-Anting, Alap-Alap, Burung Tempur, Ombang-Ombang, Poci-Poci, Turangga-Rangga, Baku Toki, Pontang-pontang, Rumah Kaca dan Rumah Miring. Wahana yang beroperasional sewaktu-waktu dapat berubah tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

Tiket dapat digunakan pada hari kunjungan, maka pastikan e-ticket Anda sudah siap untuk ditunjukkan sebelum memasuki area tempat rekreasi. Lalu, pengunjung dapat langsung masuk menggunakan e-ticket dengan memindai kode QR pada e-ticket Anda di pintu masuk Ancol dan Dunia Fantasi.

Mohon menyesuaikan tingkat kecerahan layar ponsel Anda sebelum memindai kode QR. Hanya e-ticket Anda yang berlaku, kwitansi atau bukti pembayaran tidak dapat digunakan sebagai pengganti e-ticket untuk masuk Ancol dan Dunia Fantasi.

5 dari 5 halaman

Infografis: 4 Unsur Wisata Ramah Lingkungan atau Berkelanjutan

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.