Sukses

PT KAI Rilis Daftar Kereta Api Tambahan Saat Libur Nataru 2022

KAI akan mengoperasikan kereta tambahan untuk beberapa relasi, saat periode Nataru 2022.

Liputan6.com, Jakarta - Menjelang libur Natal dan Tahun Baru atau Nataru 2022, perjalanan dengan kereta api diperkirakan akan meningkat. Untuk itu, PT Kereta Api Indonesia (KAI) merilis daftar kereta api (KA) tambahan yang akan dioperasikan selama masa Nataru 2022.

Daftar KA tambahan yang akan beroperasi saat Nataru diinformasikan akun Instagram resmi layanan pelanggan KAI, @kai121_ pada Sabtu, 18 Desember 2021.  KAI akan mengoperasikan kereta tambahan untuk beberapa relasi, mulai dari Solo Balapan-Gambir, Yogyakarta-Gambir, sampai Surabaya Gubeng-Gambir.

Berikut daftar KA tambahan yang akan dioperasikan KAI saat Nataru 2022.

Periode 17-31 Desember 2021

1. KA Tambahan Solo Balapan-Gambir

Relasi:

Solo Balapan-Gambir.  Keberangkatan: 22.10 WIB, 09.55 WIB

2. KA Tambahan Gambir- Solo Balapan

Relasi: Gambir-Solo Balapan.  Keberangkatan: 09.50 WIB, 22.50 WIB

3. KA Semberani Tambahan

Relasi: Gambir -Surabaya Pasar Turi (20.50 WIB).  Relasi: Surabaya Pasar Turi-Gambir (20.00 WIB).

Periode 23-31 Desember 2021

1. KA Taksaka Tambahan

Relasi: Yogyakarta-Gambir (21.35 WIB dan 12.00 WIB).  Relasi: Gambir-Yogyakarta (10.40 WIB dan 23.45 WIB)

Peiode 19, 23-31 Desember 2021

1. KA Gayabaru Malam Selatan

Relasi: Surabaya Gubeng-Pasar Senen.  Keberangkatan: 12.00 WIB.

 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Daftar Kereta Tambahan

Periode 17, 20, 23-31 Desember 2021

Relasi: Pasar Senen-Surabaya Gubeng.  Keberangkatan: 11.00 WIB.

Periode 17, 19, 23-31 Desember 2021

1. KA Kutoarjo Utara

Relasi: Kutoarjo-Jakarta Kota.  Keberangkatan: 17.10 WIB

Periode 18, 20, 23-31 Desember 2021

Relasi: Jakarta Kota-Kutoarjo.  Keberangkatan: 04.30 WIB.

Periode 18-31 Desember 2021

1. KA Logawa

Relasi: Jember-Purwokerto (06.00 WIB)

Relasi: Purwokerto-Jember (05.30 WIB)

2. KA Ambarawa Ekspres

Relasi: Surabaya Pasar Turi-Semarang Poncol (13.20 WIB)

Relasi: Semarang Poncol-Surabaya Pasar Turi (08.10 WIB).

3. KA Argo Muria Tambahan

Relasi: Semarang Tawang-Gambir.  Keberangkatan: 18.00 WIB 19 dan 26 Desember 2021

4. KA Argo Parahyangan

Relasi: Bandung-Gambir (21.50 WIB)

Relasi: Gambir-Bandung (22.25 WIB).

3 dari 4 halaman

Omicron di Indonesia

Pada masa libur Natal dan Tahun Baru atau Nataru 2022, KAI tetap mengoperasikan kereta api untuk membantu konektivitas masyarakat yang ingin bepergian dengan aman dan nyaman. Sehubungan terdeteksinya varian Omicron di Indonesia, KAI juga belum mengubah aturan pelaksanaan protokol kesehatan atau prokes.

Intinya, mereka tetap menerapkan prokes dengan ketat dan konsisten. "KAI konsisten menerapkan protokol kesehatan secara disiplin pada layanan Kereta Api sesuai ketentuan dari pemerintah selama masa pandemi Covid-19," terang VP Public Relations KAI Joni Martinus, lewat keterangan tertulis pada Liputan6.com, Kamis, 16 Desember 2021.

Pada periode 17 Desember 2021 hingga 4 Januari 2022, KAI akan mengoperasikan 7.246 perjalanan KA dengan rincian 3.190 perjalanan KA Jarak Jauh dan 4.056 perjalanan KA Lokal. Untuk perjalanan KA Jarak Jauh, KAI menyediakan rata-rata 72 ribu tiket KA Jarak Jauh per hari untuk mengantisipasi kebutuhan dari masyarakat yang akan bepergian.

"Rute yang menjadi favorit masyarakat sejauh ini adalah rute Jakarta-Yogyakarta pp, Jakarta-Surabaya pp, Yogyakarta-Surabaya pp, Jakarta-Purwokerto pp, dan lainnya," ungkap Joni.

Tiket Kereta Api pada masa Natal dan Tahun Baru 2022 sudah dapat dipesan oleh masyarakat melalui aplikasi KAI Access, website KAI, dan semua channel resmi penjualan tiket KAI lainnya.

4 dari 4 halaman

Jalur Kereta Api Indonesia

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.