Sukses

Kabinet Cantik yang Terinspirasi dari Filosofi Perjuangan Kartini

Desainer Ayu Joddy menciptakan kabinet yang terinspirasi dari filosofi perjuangan Kartini.

Liputan6.com, Jakarta - Perjuangan Raden Ajeng Kartini atau RA Kartini rupanya menginspirasi banyak orang, termasuk juga Design Director Terra Wastu Kanaka. Bekerja sama dengan Formefurniture, ia menghadirkan kabinet bernama Kartini.

"Kabinet Kartini ini terinspirasi dari filosofi perjuangan sosok Kartini yang membawa harapan akan keadaan perempuan yang lebih baik. Kartini memajukan perempuan Indonesia agar bebas berpendapat tanpa melupakan kodratnya sebagai seorang perempuan," ujar Ayu Joddy dalam video yang diunggah dalam akun Instagram pribadinya pada, 6 November 2021.

Ayu melanjutnya, warna gelap dan bentuknya yang kokoh mencerminkan seorang wanita Jawa kuat. Ciri khas perempuan Jawa dengan kain jarik dan kebaya yang selalu disematkan aksesori warna keemasan direpresentasikan dalam bentuk handle dan matahari pada kabinet sebagai simbol kecerahan dan harapan.

"Dengan desain yang lebih modern, kabinet Kartini ini multifungsi dan cocok bagi Anda pecinta kopi atau teh. Dilengkapi dengan power socket untuk electric catle atau coffe machine dengan bottle and cattery compartement pada bagian pintu dan laci," papar Ayu.

Kata Ayu, Anda bisa meletakkan ini di living room untuk membuat teh untuk kerabat atau keluarga tercinta. Tak hanya itu, kabinet ini juga bisa jadi tempat untuk menyumpan kain tenun, batik, perhiasan, serta buku-buku.

Menurut Ayu, kabinet Kartini ini menggambarkan seorang perempuan yang dituntut untuk multiperan dan multitasking. Hal itu merupakan harapan Kartini terhadap perempuan Indonesia.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Kolaborasi

Director Forme Living International, Yani Susilowati menambahkan, untuk mewujudkan excellent distinction, Forme selalu antusias berkolaborasi dengan para desainer. "Karena bagi kami, ini adalah cara mencapai visi paling sempurna dengan berkolaborasi bersama orang-orang hebat di Indonesia," kata Yani.

Dalam kolaborasi kali ini, lanjut Yani, pihaknya mencoba untuk mewujudkan ide dan pilihan Ayu menjadi kenyataan lewat kabinet Kartini. Karena desainnya yang cukup kompleks, Yani mengatakan dalam proses pembuatan kabinet ini untuk mencari kesinambungan material sumber daya alam antara motif itu.

"Dengan motif handle, agar menyatu dengan sempurna yang di mana kami pada akhirnya menjawab tantangan tersebut. Sungguh pengalaman luar biasa berkolaborasi dengan Ayu Joddy," imbuhnya.

3 dari 4 halaman

Sosok Kartini

Sosok Kartini sangat melekat di kehidupan masyarakat sejak dulu hingga kini. Wanita yang lahir di Jepara, 21 April 1879 tersebut menjadi inspirasi bagi perempuan di tanah air.

Lahir dari keluarga bangsawan Jawa, ayah Kartini yani Raden Mas Adipati Ario Sosroningrat merupakan seorang patih yang diangkat menjadi Bupati Jepara setelah Kartini lahir. Kartini tumbuh menjadi perempuan berani yang menjadi inspirasi bagi perempuan lainnya hingga sekarang.

Pemikiran-pemikiran Kartini yang tercurahkan dalam surat-suratnya yang dihimpun dalam buku berjudul 'Habis Gelap Terbitlah Terang'. Pahlawan nasional ini jadi inspirasi banyak orang, tak terkecuali Ayu Joddy.

4 dari 4 halaman

Infografis Kartini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.