Sukses

Saat Mbak Kuntilanak Jualan Papeda di Pinggir Jalan

Penjual papeda berkostum kuntilanak itu bahkan tertawa mirip sosok mistis tersebut.

Liputan6.com, Jakarta - Ada-ada saja tingkah penjual yang satu ini. Alih-alih menggunakan kostum biasa, ia memilih berdandan seperti kuntilanak, lengkap dengan muka dipupur bedak putih dan sekeliling mata diwarnai hitam.

Sontak, kehadiran kuntilanak di siang hari menarik perhatian pembeli, termasuk pemilik akun TikTok @@khoirunnisa3288. Ia mengunggah video penjual berdandan seperti kuntilanak yang sedang menjajakan papeda di pinggir jalan. 

Dalam video itu, perempuan penjual itu menggunakan busana serba putih. Rambut hitamnya digerai bebas agar lebih meyakinkan sebagai kuntilanak. 

Ketika pemilik akun TikTok @khoirunnisa3288 merekam aksi penjual berbusana kuntilanak, tampak penjual melihat tajam ke arah perekam dan kemudian tertawa agak melengking dengan ekspresi datar. Cukup membuat bulu kuduk berdiri bagi orang yang mendengarnya.

Meski begitu tangannya lihai mempersiapkan pesanan papeda. Sesekali tampak sang penjual menoleh kanan dan kiri.

Video tersebut diberi keterangan ‘Papeda mbk kunti😂’ dan telah disukai oleh 230,4 ribu pengguna akun TikTok dengan 5912 komentar. Diketahui, penjual berbusana kuntilanak ini menjajakan papeda di daerah Kedungwuni, Pekalongan, Jawa Tengah.

"Untuk lokasinya itu di kedungwuni, pakis putih. Jadi dia mangkal di situ tiap malam senin katanya kalau ada pasar malam," ujar Khairun Nisa, pemilik akun TikTok @khoirunnisa3288 kepada Liputan6.com, Rabu, 22 September 2021.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Tawa Mbak Kunti

Khairun Nisa menuturkan bahwa ia kebetulan melewati area jualan pedagang papeda. Ia mengaku tertarik dengan busana yang dikenakan oleh pedagang dan memutuskan untuk membeli jajanan tersebut.

"Karena lucu, ya saya video terus saya post di TikTok," ujar dia.

Aksi penjual papeda ini menarik perhatian masyarakat yang melewati area tersebut. Nisa menuturkan bahwa ketika sedang membeli, beberapa warga juga turut membeli papeda.

"Yang bikin seram itu memang ketawanya sih," tambah Khairun Nisa.

 

 

3 dari 4 halaman

Sosok Penjual

Menurut penuturan Nisa, penjual papeda itu bernama Lia. Dia mengaku mulai menggunakan kostum kuntilanak semenjak pandemi COVID-19 agar lebih menarik.

Lia hanya menjajakan jajanan papeda telur dengan nama dan rasa yang bervariasi. Makanan papeda ini bertekstur kenyal. Hingga berita ini ditulis, belum ada jawaban dari Lia terkait alasannya berjualan dengan menggunakan kostum kuntilanak.

Papeda dikenal sebagai makanan pokok bagi masyarakat Papua dan Maluku. Terbuat dari tepung sagu, makanan ini biasanya disantap dengan ikan tongkol atau mubara yang dibumbui kunyit. (Gabriella Ajeng Larasati)

4 dari 4 halaman

Camilan Tradisional Tampil Lebih Kekinian

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.