Sukses

Istana Monako Buka Suara soal Kondisi Kesehatan Putri Charlene

Sejak ke Afrika Selatan pada Mei 2021, Putri Charlene belum kembali ke Monako karena kondisi kesehatannya.

Liputan6.com, Jakarta - Kondisi kesehatan terbaru Putri Charlene diungkap Istana Monako. Ibu dua anak ini dikatakan dalam keadaan yang stabil setelah sempat tiba-tiba pingsan pada Rabu, 1 September 2021.

"Pada malam tanggal 1 September, Yang Mulia Putri Charlene dari Monako dibawa ke rumah sakit setelah pingsan karena komplikasi dari infeksi ORL yang serius," bunyi pernyataan Palais Princier, Jumat, 3 September 2021, dilansir Hello Magazine, Minggu (5/9/2021).

Istana Monako melanjutkan, tim medis mengawasi secara ketat istri Pangeran Albert II ini. Selain itu, mereka juga menyebut bahwa kondisi Putri Charlene tidak mengkhawatirkan.

Perempuan berusia 43 tahun ini dipulangkan pada Kamis, 2 September 2021 dan kembali ke tempat ia tinggal untuk beristirahat. Ia tinggal di Afrika Selatan sejak Mei 2021 setelah menderita infeksi telinga, hidung, tenggorokan (THT).

Ia bertemu kembali dengan Pangeran Albert II dan kedua anak kembar mereka Pangeran Jacques dan Putri Gabriella pekan lalu. Pertemuan ini setelah Charlene menjalani operasi selama empat jam pada 13 Agustus 2021.

"Dia siap untuk pulang," kata Pangeran Albert II kepada People, dalam wawancara pertamanya sejak kembali dari mengunjungi istrinya di Afrika Selatan.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Berharap Segera ke Monako

Putri Charlene sebelumnya menyebut ia berharap dapat terbang kembali ke Monako pada Oktober mendatang. Namun, Pangeran Albert menyebut, hal tersebut tergantung pada apa yang dikatakan dokter.

Jika kondisi Putri Charlene mengalami kemajuan, ia dapat kembali secepatnya bulan ini. "Saya tahu ia mungkin mengatakan 'akhir Oktober'" kata Pangeran Albert II.

"Tapi itu sebelum putaran janji temu terbaru ini. Saya cukup yakin kita bisa memangkas waktu itu sedikit lebih pendek," tambahnya.

3 dari 4 halaman

Bertemu Keluarga

Putri Charlene membagikan beberapa potret hangatnya pertemuan dengan keluarganya melalui akun Instagram pribadi. Ia mengungkapkan sangat senang kembali bersama keluarga tercinta.

Potret itu menampilkan Putri Charlene memangku Putri Gabriella. Di sebelahnya, tampak Pangeran Albert II berdiri sembari memegang lengan putranya, Pangeran Jacques.

Ada pula potret Putri Charlene dan Pangeran Albert II saling berpelukan. "Senang melihat Anda sehat dan bertemu kembali Yang Mulia!" tulis Charlene dalam potret yang diunggah pada 25 Agustus 2021.

4 dari 4 halaman

Infografis 8 Tips Nyaman Pakai Masker Cegah Covid-19

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.