Sukses

Top 3 Berita Hari Ini: Bandara Ngurah Rai Bali Layani Vaksinasi Covid-19 untuk Calon Penumpang, Simak Syarat-syaratnya

Top 3 Berita Hari Ini tentang vaksinasi Covid-19 di Bandara Ngurah Rai, Gwen Stefani, dan TCA Bali, Batam dan Bintan.

Liputan6.com, Jakarta - Top 3 Berita Hari Ini tentang Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai yang menyediakan vaksinasi Covid-19 gratis. Layanan vaksinasi Covid-19 digelar setiap hari mulai pukul 09.00--15.00 WITA. Untuk ambil bagian dalam layanan ini, calon penumpang harus memenuhi beberapa persyaratan yang ditentukan.

Pertama, bagi Warga Negara Indonesia (WNI), calon penumpang wajib membawa KTP asli atau Kartu Keluarga (KK) asli dan fotokopi. Selain itu, calon penumpang wajib membawa tiket atau e-tiket penerbangan keberangkatan.

Selain vaksinasi, berita lain yang mendapat perhatian pembaca adalah Gwen Stefani. Ia menikah dengan Blake Shelton dan menggelar pernikahannya di sebuah tempat di Oklahoma, Amerika Serikat.

Dalam pernikahan itu, ia mengenakan gaun putih rancangan dari desainer kondang, Vera Wang. Sementara untuk riasan, ia memakai eyeliner hitam dan lipstik merah.

Selain pernikahan Gwen Stefani, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengatakan TCA (Travel Corridor Arrangement) di Batam dan Bintan terus dipersiapkan agar saat situasi sudah dianggap kondusif, segala sesuatunya juga sudah siap. Sebelumnya, pembukaan TCA di dua wilayah ini dijadwalkan bersamaan waktunya dengan Bali pada akhir Juli 2021.

Sampai saat ini, persiapan pembukaan Bali untuk wisatawan asing sudah mencapai 90 persen. Persiapan tersebut mencakup persiapan TCA, uji coba pariwisata, dan sebagainya.

Ketiga berita tersebut terangkum dalam Top 3 Berita Hari Ini. Berikut potongan ulasannya.

Bandara Ngurah Rai Bali Layani Vaksinasi Covid-19 untuk Calon Penumpang, Simak Syarat-syaratnya

Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali kini menyediakan layanan vaksinasi Covid-19 gratis. Adapun layanan ini diperuntukkan bagi calon penumpang yang akan berangkat dari bandara tersebut.

Kabar tersebut disampaikan melalui unggahan di akun Instagram resmi Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai pada Senin, 5 Juli 2021. Lokasi vaksinasi Covid-19 berlangsung di area kedatangan Terminal Domestik Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai.

Selanjutnya...

Gwen Stefani Bergaun Pengantin Rancangan Vera Wang Saat Dinikahi Blake Shelton

Jalinan asmara Gwen Stefani dan Blake Shelton akhirnya berlabuh di pernikahan. Keduanya meresmikan hubungan tersebut pada Sabtu, 3 Juli 2021, dalam pesta tertutup di peternakan Shelton di Tishomingo, Oklahoma.

Pada momen bahagia itu, Stefani mengenakan gaun georgette sutra berwarna lili putih rancangan desainer Vera Wang. Gaun tersebut memiliki detail garis leher berbentuk hati dengan potongan punggung rendah. Juga, terdapat korset pas badan dan rok tulle bertumpuk.

Selanjutnya...

Nasib Rencana TCA Bali, Batam dan Bintan Terkait Penerapan PPKM Darurat

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mendukung penuh kebijakan PPKM Darurat Jawa-Bali yang diberlakukan pada 3--20 Juli 2021. Sandiaga menyatakan bahwa rencana pembukaan Travel Corridor Arrangement (TCA) yang dilakukan di Bali kembali ditunda hingga situasi kondusif.

"Program pembukaan kembali akan dilakukan dengan pendekatan bahwa kita melakukan mengacu pada PPKM Darurat. Begitu situasinya kondusif dan berbagai kondisi bisa dicapai, pembukaan Bali bisa dimulai kembali," terang Sandiaga Uno dalam Weekly Press Briefing Kemenparekraf, Senin, 5 Juli 2021.

Selanjutnya...

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Infografis Sudah Vaksinasi Covid-19? Jangan Kendor 5M!

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.