Sukses

Ragam Manfaat Konsumsi Omega 3, dari Menjaga Kesehatan Jantung sampai Kulit

Omega-3 merupakan asam lemak baik dan sangat bermanfaat bagi tubuh manusia.

Liputan6.com, Jakarta - Omega-3 merupakan asam lemak baik ini memiliki manfaat luar biasa bagi tubuh manusia. Tak hanya kesehatan mental, omega-3 yang kita konsumsi akan membantu melancarkan peredaran darah di jantung sehingga dapat meningkatkan kesehatan jantung.

Asam lemak yang baik punya manfaat luar biasa bagi tubuh manusia. Asam lemak ini, tersusun dan EPA dan DHA yang penting untuk menjaga fungsi otak dan retina. Dari 100 persen omega-3 yang masuk ke dalam tubuh, lebih dari 40 persen digunakan untuk menyusus dinding sel neuron pada otak, lalu 30 persen untuk retina mata dan sisanya untuk jantung dan saraf.

"Pada orang dewasa membutuhkan 250 mg dan anak 145 mg perharinya. Maka dari itu perannya begitu penting untuk tubuh, bila kekurangan sedikit saja akan menggangu sistem tubuh," terang Nutritionist Youvit, Puteri Aisyaffa dalam webinar YOUVIT Omega-3 Launching Party “Dengarkan Kata Jantungmu”, Kamis, 3 Juni 2021.

Puteri Aisyaffa menambahkan, kandungan omega-3 sangat berperan penting pada kesehatan setiap orang, karena itu mengonsumsi makanan mengandung omega-3 sangat diperlukan. Makanan yang banyak mengandung onega-3 antara lain, ikan salmon, ikan makarel, ikan hering,  sarden, minyak ikan kod, kacang kedelai, biji chia dan tiram.

Ia pun menjelaskan empat kegunaan utama omega-3. Yang pertama, membantu meningkatkan kelancaran aliran darah di otak, sehingga mengatasi gejala depresi, kecemasan, memperbaiki mood, dan mengurangi resiko munculnya demensia (pikun).

Kedua, membantu melancarkan peredaran darah di jantung sehingga dapat meningkatkan kesehatan jantung. Selain itu, juga bisa mempertahankan kesehatan sel tubuh, sehingga dapat mencegah munculnya penyakit tidak menular seperti stroke, diabetes, dan obesitas.

Saksikan Video Pilihan Berikut:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Untuk Dewasa dan Anak-anak

Yang ketiga sebanyak lebih dari 40 persen kandungan pada omega-3 digunakan sebagai unsur penyusun dinding sel neuron yang terdapat di otak. Sehingga, omega-3 sangat baik dalam meningkatkan kecerdasan anak, termasuk mempertajam daya tangkap dan daya ingatnya.

Yang terakhir, omega-3 juga membantu menjaga kesehatan mata dengan meningkatkan ketajaman visual. Kini konsumsi omega-3 bisa dengan tekstur gummy yang baru saja diluncurkan multivitamin Youvit. Hal ini bisa membantu mereka yang kurang suka atau bahkan tidak suka makan ikan.

"Ini suplemen omega-3 dalam format gummy yang pertama di Indonesia sehingga praktis dikonsumsi, hanya perlu dikunyah tanpa tambahan air. Selain itu juga memiliki rasa buah-buahan yang enak, sehingga akan disukai oleh dewasa maupun anak-anak," terang Wouter van der Kolk, CEO PT YOU Indonesia dalam kesempatan yang sama.

Menurut Wouter, pihaknya berkomitmen mendukung para orangtua modern yang ingin agar anak-anak mereka bertumbuh rasa keingintahuannya secara alami, berani mencoba, dan bereksplorasi, terutama di masa pandemi ini yang mengharuskan anak cepat beradaptasi dan mengatasi berbagai tantangan dalam belajar sendiri.

3 dari 3 halaman

4 Tips Jaga Kesehatan Mental Saat Pandemi Covid-19

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.