Sukses

Aturan Perjalanan bagi Pengguna Mobil Pribadi Selama Periode Pengetatan Larangan Mudik

Periode pengetatan larangan mudik berlaku pada 22 April--5 Mei dan 18--24 Mei 2021.

Liputan6.com, Jakarta - Mendukung kebijakan larangan mudik pada 6--17 Mei 2021, pemerintah juga memberlakukan pengetatan aturan perjalanan pada 22 April--5 Mei dan 18--24 Mei 2021. Ketentuan ini pun berlaku bagi pengguna kendaraan pribadi.

Praktiknya mengacu pada Addendum Surat Edaran (SE) Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 Nomor 13 Tahun 2021 tentang Peniadaan Mudik Hari Raya Idul Fitri Tahun 1442 Hijirah dan Upaya Pengendalian COVID-19 Selama Bulan Suci Ramadhan 1142 Hijriah.

Pertama, pelaku pengguna kendaraan pribadi diimbau melakukan tes RT-PCR atau rapid test antigen yang sampelnya diambil maksimal 1 x 24 jam sebelum keberangkatan atau tes GeNose C19 di rest area.

Aturan tes COVID-19 tidak berlaku sebagai syarat perjalanan bagi anak-anak di bawah usia lima tahun. Juga, akan ada tes secara acak jika memang dibutuhkan Satgas COVID-19 setempat. 

Bila hasil tes RT-PCR, rapid test antigen, atau GeNose C19 negatif, namun ada gejala, pelaku perjalanan tidak boleh melanjutkan perjalanan. Mereka wajib menjalani tes RT-PCR, serta isolasi mandiri selama waktu tunggu hasil pemeriksaan.

Pengetatan perjalanan darat dengan kendaraan pribadi dikecualikan untuk distribusi logistik, bekerja atau perjalanan dinas, kunjungan keluarga sakit, kunjungan duka anggota keluarga meninggal, ibu hamil dengan satu pendamping, kepentingan melahirkan dengan dua pendamping, dan kepentingan non-mudik lain yang dilengkapi surat keterangan dari kepala desa/lurah setempat.

** #dilarangmudik 

     #ingatpesanibu

     #DILARANG MUDIK

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

8 Wilayah Aglomerasi

Selama periode larangan mudik, perjalanan tetap berlaku di bawah ketentuan wilayah aglomerasi. Melansir laman Merdeka.com, Kamis (29/4/2021), ini memungkinkan masyakarakat melakukan "mudik lokal" dengan aturan yang hanya berlaku untuk transportasi darat.

Artinya, dalam wilayah tersebut, warga diizinkan melakukan perjalanan antarkota maupun kabupaten yang saling terhubung. Saat ini, ada delapan wilayah aglomerasi.

Mereka adalah Medan, Binjai, Deli Serdang, dan Karo; Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek); Bandung Raya; Semarang, Kendal, Demak, Ungaran, dan Purwodadi; Yogyakarta Raya; Solo Raya; Gresik, Bangkalan, Mojokerto, Surabaya, Sidoarjo, dan Lamongan; serta Makassar, Sungguminasa, Takalar, dan Maros.

3 dari 3 halaman

3 Ketentuan Mudik Lebaran 2021

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.