Sukses

Resep Roti Benang Wol yang Viral di Dunia Maya

Anda dapat membuat di rumah roti benang wol yang empuk untuk camilan keluarga.

Liputan6.com, Jakarta - Beragam camilan yang viral di dunia maya dapat jadi referensi Anda untuk dibuat sendiri di rumah. Salah satunya adalah roti benang wol, rotiempuk yang sangat cocok untuk disajikan untuk keluarga tercinta.

Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat roti benang wol tidak terlalu banyak dan mudah ditemukan. Lantas, apa saja sederet bahan yang dibutuhkan dan bagaimana proses pembuatannya?

Simak rangkuman selengkapnya seperti dikutip dari channel YouTube Apron, Rabu, 7 April 2021, berikut ini.

 

Baca juga:

 

Bahan-Bahan:

80 ml susu hangat

3 gr ragi instan

300 gr tepung roti

1 sdt garam

30 gr gula

1 butir telur

100 ml krim kocok

50 gr cranberry kering

 

 

Baca juga:

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Langkah-Langkah Pembuatan:

1. Campurkan susu hangat, ragi instan, aduk hingga rata dan diamkan lima menit hingga ragi aktif.

2. Campurkan dalam mangkuk tepung roti, garam, gula, aduk sampai rata.

3. Campuran tepung ditambah dengan krim kocok, telur, larutan ragi lalu di-mix hingga kalis. Diamkan selama 60 menit sampai adonan mengembang.

4. Cincang cranberry kering.

5. Oles loyang berukuran 20x7 cm dengan mentega dan letakkan kertas roti dan olesin kembali dengan mentega

6. Ambil adonan yang telah mengembang, potong jadi lima bagian, dibulatkan, lalu diamkan kembali selama 15 menit.

7. Setelah itu, ambil adonan dan dipanjangkan dengan dipotong-potong setengah bagian adonan, lalu taburi dengan cranberry kering dan digulung.

8. Letakkan semua adonan tersebut di pingir loyang dan diamkan selama 60 menit hingga mengembang.

9. Jika sudah mengembang, olesi bagian atas adonan dengan susu segar dan panggang di oven di suhu 170 derajat Celcius selama 17--20 menit.

10. Tunggu hingga berubah warna kecokelatan dan keluarkan dari oven. Tunggu hingga dingin, keluarkan dari loyang, dan siap disajikan.

 

Baca juga:

 

3 dari 3 halaman

Diplomasi Lewat Jalur Kuliner

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.