Sukses

Teh Bawang, Minuman Rumahan yang Efektif untuk Batuk dan Pilek

Teh dan bawang biasanya ada di setiap rumah, keduanya bisa dijadikan minuman yang menyehatkan tubuh.

Liputan6.com, Jakarta - Banyak metode penyembuhan kuno dapat mengejutkan orang dengan khasiat instannya. Salah satu pengobatan rumahan yang bisa dipetik, yaitu teh bawang.

Minuman yang didukung sains itu terbukti cukup efektif meningkatkan kekebalan tubuh. Selain itu, minuman tersebut dapat meredakan batuk, radang tenggorokan, dan pilek.

Para ahli menyarankan bahwa bawang adalah sumber nutrisi penambah kekebalan yang tak ternilai, seperti vitamin C, antioksidan, magnesium, zat besi, dan seng. Bawang tidak hanya menambah rasa pada makanan, melainkan juga mempunyai khasiat yang bermanfaat bagi kesehatan.

Secangkir teh hangat yang dicampur dengan bawang akan membuat Anda mendapatkan manfaatnya. Ada dua pilihan untuk membuat teh bawang, satu dengan bawang dan satu lagi dengan kulit bawang.

Dilansir dari Food NDTV, Senin, 26 Oktober 2020, berikut dua resep teh bawang yang bisa dipratikkan di rumah.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Teh Bawang dan Kulit Bawang

Resep Teh Bawang

Didihkan satu gelas air. Tambahkan satu bawang bombay cincang atau bawang merah, dua hingga tiga merica hitam, satu buah kapulaga dan setengah sendok teh. Tutup wadah dan biarkan mendidih selama sekitar 15-20 menit. Saring teh dan minum dengan atau tanpa pemanis apa pun.

Resep Teh Kulit Bawang

Rebus air dan segera tuangkan dalam cangkir berisi kantong teh atau daun teh hijau dan kulit bawang bombay kecil atau setengah bawang bombay atau bawang merah. Biarkan meresap selama sekitar 10 menit. Saring teh dan tambahkan madu atau air jeruk nipis ke dalamnya.

Bawang merah memiliki aroma dan rasa yang sangat menyengat. Anda bisa bereksperimen dengan pilihan sendiri untuk menikmati teh yang menenangkan dan bisa meningkatkan imunitas selama cuaca yang sering berubah-ubah. Berani mencoba?

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.