Sukses

5 Tips Makeup Pengantin dari Profesional di Balik Tampilan Meghan Markle Saat Menikah

Pernikahan yang lebih intim di masa pandemi membuat riasan pengantin ala Meghan Markle sangat mungkin dipraktikan.

Liputan6.com, Jakarta - Konsep pernikahan lebih intim di masa pandemi acap kali berjalan selaras dengan tampilan makeup pengantin. Karenanya, bukan tak mungkin tampilan natural makeup diadopsi pengantin perempuan selama momen sakral tersebut berlangsung.

Berbicara tentang makeup pengantin, tampilannya harus tetap bagus secara langsung maupun saat berfoto. Jangan sampai ada perubahan signifikan yang nantinya mengganjal saat melihat kembali hari bahagia.

Melihat fenomena ini, makeup artist selebritas Daniel Martin, profesional di balik tampilan Meghan Markle saat menikah, berbagi beberapa tips. Melansir laman Vogue, Jumat (7/8/2020), berikut tahaoan yang bisa Anda pertimbangkan.

1. Mulai dari kulit

Memastikan 'kanvas' yang memadai, peka pada kondisi kuit jadi priotitas pertama bagi Martin sebelum memulas makeup. "Anda ingin tampil cerah, tapi tidak terlalu bercahaya," ungkapnya.

Mulai dengan primer yang memberi kesan wajah cerah, jangan dulu manfaatkan sentuhan shimmer. Lebih diutamakan formula yang membuat kulit bebas minyak, sehingga makeup pengantin bisa tampil lebih stand out.

Lalu, dengan cermat mengaplikasikan concealer di beberapa bagian yang perlu perlindungan lebih, seperti bawah mata maupun sisi hidung. "Penggunaannya tentang menyembangkan warna kulit Anda," tuturnya. "Ini bukanlah waktu untuk menunjukkan kemampuan contouring."

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

2. Riasan Alis

"Bila Anda tak terlalu ahli mengaplikasikan eye makeup, manfaarkan riasan alis untuk menunjang area ini," kata Martin. Karena tak mau hasilnya terlalu 'berat', riasan alis ini bisa disesuaikan dengan gaya sehari-hari.

Martin menyarankan pengantin perempuan untuk mengaplikasikan gel dan menyisir alis ke sisi berseberangan dengan arah aslinya. "Saat gel sudah kering, sisir kembali ke arah biasanya dan isi bagian-bagian yang terasa kosong," ucapnya.

3 dari 5 halaman

3. Makeup Mata yang Santai

Warna cenderung cerah dan memberi kesan berkilau menurut Martin ampuh membuat kesan mata terbuka. "Bila Anda tak mau terlalu bereksplorasi, tinggal manfaatkan waterproof mascara," ucapnya.

Supaya strategi bayangan alami di mata tak gagal, manfaatkan blush atau bronzer dan aplikasikan dengan tangan di bagian kelopak mata. Dengan begiitu, bentuk natural akan lebih tampak dan tampak selaras dengan warna kulit wajah.

4 dari 5 halaman

4. Pulasan di Pipi

Pulasan blush on tipis di pipi pun boleh diaplikasikan. Martin merekomendasikan untuk menemukan area di tengah pipi untuk mengaplikasikannya. "Anda tak mau warnanya berada terlalu dekat dengan hidung," katanya.

Sementara soal warna, Martin mengatakan, hanya perlu memastikan padanannya tak akan tabrakan dengan lipstik. "Bila mau sedikit memperlihatkan bentuk wajah, bisa juga memulas bronzer tipis," imbuhnya.

5 dari 5 halaman

5. Sentuhan Akhir

Martin selalu memberi sentuhan akhir berupa setting spray sebelum memulas lipstik berwarna natural. "Ini bisa membuat makeup tahan lebih lama," ujarnya. "Entah Anda menikah hanya dilihat orang lewat Zoom, Anda tetap harus tampak menwan."

Setting sapray dengan kandungan melembabkan kulit pun masuk rekomendasi sang MUA. Pasal, bakal menambahkan kesan bercahaya pada kulit.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.